Ilustrasi: Wisatawan mancanegara asal China tiba di Terminal Internasional Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Badung, Bali, Minggu (22/1/2023)..
Sumber :
  • ANTARA

Penerbangan Perdana Shenzhen-Denpasar, Ini Kata Kementerian Perhubungan

Senin, 23 Januari 2023 - 15:57 WIB

Jakarta - Kementerian Perhubungan berharap dibukanya penerbangan rute Shenzhen-Denpasar mendongkrak kunjungan wisatawan ke Indonesia. Demikian disampaikan Dirjen Hubud Kemenhub Maria Kristi Endah Murni, di Jakarta, Senin (23/1/2023).

Selain itu, adanya kebijakan baru pemerintah China yang telah membuka pintu perbatasan sejak 8 Januari 2023 juga dinilai akan memberikan nilai positif bagi Indonesia.

"Kami menyambut baik penerbangan perdana ini, sebagai penanda bahwa Indonesia khususnya Bali masih menjadi destinasi favorit wisatawan. Selain itu, sebagai bentuk dukungan Ditjen Hubud terhadap program Bangga Berwisata di Indonesia untuk mendorong mobilitas wisatawan ke Indonesia," ujar Maria.

Ditjen Hubud pun menyambut baik penerbangan perdana (charter flight) Lion Air PK-LSU JT2648 tipe pesawat Boeing 737-900ER dengan rute penerbangan Shenzhen Bao'an International Airport, China (SZX)-Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali (DPS) pada Minggu (22/1).

Kristi mengatakan dengan adanya kebijakan baru pemerintah China yang telah membuka pintu perbatasan sejak 8 Januari 2023 akan memberikan nilai positif bagi Indonesia dan mampu menggeliatkan kembali industri penerbangan Tanah Air.

"Kami akan memberikan dukungan penuh terhadap pesawat yang telah memenuhi regulasi dan aturan yang ada dengan memberikan ijin terbang kepada pesawat tersebut. Tentunya tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat di destinasi wisata Indonesia," kata dia.

Lebih lanjut ia mengungkapkan tantangan ke depan ialah semua negara sudah mulai membuka perjalanan internasional, termasuk China yang sudah mulai membuka pintu perbatasannya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral