Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Rosan Roeslani (tengah).
Sumber :
  • tvonenews.com/Taufik

China Jadi Investor Terbesar di Indonesia, Paling Banyak di Sektor Ini

Selasa, 12 November 2024 - 08:45 WIB

Jakarta, tvonenews.com - Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Rosan Roeslani optimistis investasi China ke Indonesia akan terus meningkat.

Tiongkok menjadi salah satu investor yang konsisten menempati posisi atas di Indonesia. Dan seperti apa yang disampaikan Presiden Prabowo Subianto, pemerintah akan terus mendorong pada penciptaan iklim investasi yang kondusif dan fasilitas yang memadai bagi investor," ujar Rosan di Jakarta, Selasa (12/11/2024).

Indonesia sudah menjalin hubungan diplomatik dengan China sejak tahun 1950. Sejak saat itu, hubungan ekonomi antara kedua negara terus meningkat, terutama setelah berlakunya Kawasan Perdagangan Bebas ASEAN-Tiongkok (ASEAN-China Free Trade Area) sejak 2010 dan adanya Kemitraan Strategis Komprehensif Indonesia-RRT pada 2013.

Investasi China di Indonesia terus meningkat selama beberapa tahun terakhir. Hal ini tercermin dengan meningkatnya posisi China dari peringkat ke-9 Penanaman Modal Asing (PMA) terbesar di Indonesia pada 2015, menjadi peringkat ke-2 terbesar pada 2019.

Sepanjang 2019 hingga September 2024, investasi China di Indonesia mencapai USD34,19 miliar atau 18 persen investasi asing di Indonesia.

Pada periode tersebut, investasi China di Indonesia didominasi oleh sektor industri logam dasar senilai USD 14,39 miliar (42 persen), transportasi, pergudangan, dan telekomunikasi sebesar USD7,98 miliar (23 persen), industri kimia dan farmasi sebesar USD3,18 miliar (9 persen), listrik, gas, dan air sebesar USD2,70 miliar (8 persen), serta kawasan industri, perumahan, dan perkantoran sebesar USD2,21 miliar (6 persen).

Berdasarkan lokasi, investasi China lebih besar berada di luar Pulau Jawa (67 persen) dibanding Pulau Jawa (33 persen).

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:06
02:51
02:26
08:43
04:19
03:01
Viral