Emas Kian Berkilau, Harganya Stabil di Rekor Tertinggi.
Sumber :
  • antara

Emas Kian Berkilau, Harganya Stabil di Rekor Tertinggi

Kamis, 31 Oktober 2024 - 14:18 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Emas global kembali bertahan di rekor harga tertinggi pada Kamis (31/10/2024).

Harga emas bertahan di atas US$2.780 per ons.

Harga itu masih tak benayak berubah dari sehari sebelumnya, Rabu (30/10/2024).

Makin Silau, Harga Emas Kembali Cetak Rekor Tertinggi
Sumber :
  • antara

 

Melansir keterangan analis dari tradingeconomics, harga emas bertahan di rekor harga tertinggi diakibatkan beberapa sebab.

Sebab pertama, karena adanya peningkatan permintaan untuk aset safe haven di tengah ketidakpastian seputar pemilihan umum AS.

Alasan serupa juga berlaku atas risiko geopolitik Timur Tengah.

Alasan lain, pasar juga mengevaluasi data ekonomi AS terbaru, yang menunjukkan pertumbuhan PDB tahunan sebesar 2,8% untuk kuartal ketiga.

Pertumbuhan PDB AS itu sedikit di bawah ekspektasi yang dikirakan sebesar 3%. 

Rupiah Menguat Terhadap Dolar AS Jelang Pilpres Amerika
Sumber :
  • antara

 

Amerika juga masih berada dalam risiko inflasi yang tinggi, seperti yang disorot oleh angka harga Personal Consumption Expenditures (PCE) inti yang tinggi secara tak terduga dari kuartal terakhir.

Namun, pedagang siap untuk pelonggaran moneter lebih lanjut dari Federal Reserve pada pertemuan mendatang.

Menurut pedagang, kondisi itu akan menguntungkan emas karena suku bunga yang lebih rendah mengurangi biaya peluang memegang emas batangan yang tidak berbunga. (vsf)

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
25:31
03:07
07:12
11:19
05:11
03:04
Viral