Sumber :
- stadiumDB
Stadion Senilai Rp7,5 Triliun Akan Jadi Saksi Laga Timnas Indonesia vs China, Tim Naga Dihantui Mimpi Buruk di Tengah Kemegahan Kandang
Selasa, 15 Oktober 2024 - 10:12 WIB
Jakarta, tvOnenews.com - Timnas Indonesia akan berlaga melawan Timnas China dalam kualifikasi Piala Dunia 2026, pada Selasa (15/10/2024).
Pertandingan Timnas Indonesia vs China itu akan berlangsung di Qingdao Youth Football Stadium, lokasinya ada di Qingdao, Shandong, China.
Dari sejumlah sumber, Qingdao Youth Football Stadium merupakan stadion megah teranyar di Negeri Tirai Bambu.
Stadion berkapasitas 50 ribu penonton itu dibangun dengan biaya tak main-main, mencapai 3,4 juta yuan atau setara Rp7,5 triliun.
Sayangnya, di balik kemegahan itu, terdapat belenggu bagi skuad Tim Naga.
Sebab, jika Timnas Indonesia berhasil memperoleh poin penuh dengan memenangkan pertandingan, maka mimpi China untuk bisa lolos pada babak kualifikasi Piala Dunia 2026 kandas.
Lalu, seberapa megah Qingdao Youth Football Stadium?