Presiden Jokowi hadiri Sidang Tahunan 2024 di Kompleks Parlemen.
Sumber :
  • Julio Trisaputra-tvOne

Jokowi Paparkan Kondisi Ekonomi 10 Tahun Terakhir dalam Pidato Kenegaraan, Pamerken Capaian Sederet Keberhasilan Program

Jumat, 16 Agustus 2024 - 16:18 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam Pidato Kenegaraan terakhirnya, menyampaikan pencapaian ekonomi Indonesia selama 10 tahun masa kepemimpinannya.

Jokowi menyampaikan, perekonomian Indonesia berhasil mempertahankan pertumbuhan yang stabil meski di tengah gejolak ekonomi global.

Jokowi menyebutkan bahwa pertumbuhan ekonomi Indonesia tetap terjaga di kisaran 5% meskipun banyak negara lain mengalami stagnasi atau bahkan penurunan.

Lebih menariknya lagi, wilayah Indonesia Timur, seperti Papua dan Maluku, bahkan mencatat pertumbuhan ekonomi di atas 6%, dengan Maluku Utara melesat hingga lebih dari 20%.

“Alhamdulillah, Indonesia merupakan salah satu dari sedikit negara yang mampu pulih lebih cepat dan terus bertumbuh,” ujar Jokowi dalam pidatonya.

Ia menambahkan bahwa inflasi juga terkendali pada level 2-3% saat banyak negara lain mengalami lonjakan inflasi yang luar biasa, bahkan ada yang mencapai lebih dari 200%.

Selain itu, Jokowi juga memaparkan keberhasilan pemerintah dalam menurunkan angka kemiskinan ekstrem dari 6,1% menjadi 0,8% di tahun 2024.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral