Potret sebuah gudang tekstil yang ada di Jawa Barat..
Sumber :
  • Antara

Menperin Tepis Kabar Senja Kala Industri Tekstil Indonesia, Agus Gumiwang: Ini Paradigma yang Salah

Kamis, 30 Mei 2024 - 23:38 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita menegaskan bahwa industri tekstil nasional sudah ekspansif atau masih berkembang positif.

Hal itu disampaikan untuk menepis anggapan industri tekstil merupakan industri sunset atau tengah sekarat.

Menperin mengatakan, Kementerian Perindustrian memiliki indeks Kepercayaan Industri (IKI) untuk bisa mengetahui kinerja dari masing-masing industri subsektor trennya seperti apa.

Berdasarkan survei IKI, Menperin menemukan bahwa kinerja industri tekstil masih tumbuh sangat bagus di awal 2024.

"Kami menemukan pertama kali dalam sejarah bahwa di April dan ini bocoran IKI pada Mei, kinerja industri tekstil sudah positif. Kinerja industri tekstil sudah ekspansif, sudah di atas 50 poin," kata Agus Gumiwang di Jakarta, Kamis (30/5/2024).

Agus Gumiwang menyampaikan, kunci utama industri tekstil nasional dapat bertahan positif adalah pengelolaan dari neraca atau bahasa teknokratis-nya "fair trade".

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:35
06:42
02:18
02:11
03:58
04:45
Viral