Saksi Slamet (pakai sarung dan peci) menceritakan kronologi di hadapan Kapolsek Imogiri Kompol Sumanto, Rabu ( 22/6/2022).
Sumber :
  • Tim tvOne - Santosa Suparman

Pria yang Bunuh Diri Melompat ke Sungai Opak Bantul, Mengaku Akan Dibunuh

Rabu, 22 Juni 2022 - 12:58 WIB

Baca Juga: Ajak Anak Istri Ikut Bunuh Diri di Sungai Opak, Seorang Warga Bantul Hilang Tenggelam

Slamet menambahkan di depan dirinya, Suryanto lantas membuka jaket merah yang dikenakan dan terlihat mata serta mukanya merah semua. Suryanto mengatakan " Arep tak jeblukke kabeh" tapi Slamet tidak tahu apa yang dimaksud dengan kata Suraynto tersebut.

Setelah itu Suryanto menghampiri anaknya dan memegang tangannya dibawa ke tebing pinggir sungai. Namun pegangan anaknya terlepas.

"Sempat memegang anaknya, namun terlepas. Dia terus lari ke sana dan melompat ke sungai. Istrinya saat itu tidak mau mendekat. Saya berusaha menolong tapi kesulitan karena tebingnya cukup tinggi. Saya mengejar lewat tepi sungai dan sempat melihat tubuhnya menyembul posisi tengkurap," tuturnya.

Sementara itu proses pencarian terhadap Suryanto yang hilan tenggelam di Sungai Opak Rabu ( 22/6/2022) pagi kembali dilanjutkan dengan menurukan puluhan personil relawan dari SAR Gabungan dibawah koordinasi Basarnas Yogyakarta.

Penyisiran dimulai dari lokasi kejadian yang sekaligus dijadikan Posko Gabungan yakni di Lembah Sorory Pelemadu Sriharjo Imogiri Bantul Yogyakarta. (Ssn/Buz)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral