SMP Negeri 1 Pengasih, Kulon Progo, Yogyakarta.
Sumber :
  • Tim tvOne - Ari Wibowo

Siswa Terpapar Covid-19, 15 Sekolah di Kulon Progo Tutup Sementara

Selasa, 22 Februari 2022 - 20:20 WIB

Kulon Progo, DIY - Kasus positif Covid-19 ditingkat pelajar di Kabupaten Kulon Progo terus meningkat, setidaknya ada 15 sekolah di tingkat SD dan SMP yang terpaksa ditutup sementara hingga 14 hari kedepan, setelah ratusan siswa dan tenaga pendidik terpapar Covid-19 dilingkungan sekolah.

Kepala Disdikpora Kulon Progo, Arif Prastowo mengatakan, 15 sekolah itu terdiri dari 4 SMP dan 11 SD yang tersebar di sejumlah Kapanewon. Pembelajarn Tatap Muka (PTM) di 15 sekolah ini telah dihentikan setidaknya sejak 4 hari lalu. 

"Ada 15 ya (sekolah yang hentikan PTM), 4 SMP dan 11 SD. (Waktu penghentian) Bermacam-macam, tergantung hasil keluarnya SWAB. Ada yang mulai hari ini. Ada yang sudah empat hari yang lalu," ungkap Arif saat dikonfirmasi wartawan di kantornya, Selasa (22/2/2022).

Arif menyebut penghentian dilakukan karena ditemukan banyak siswa dan guru yang terjangkit Covid-19. Pihaknya mencatat total jumlah yang positif mencapai 200 orang. Rinciannya 120 siswa SD, 60 siswa SMP dan 20 guru. 

"Siswa untuk SD sekitar 120, SMP mungkin sekitar 60 an, kemudian guru sekitar 20. Itu positif, hasil swab ya," ujar Arif sembari menyebut bahwa mayoritas kasus itu dalam kondisi tanpa gejala. 

Temuan kasus positif ini berdasarkan dua hal. Pertama yakni hasil surveilan PTM yang dilakukan Satgas Covid-19 Kulon Progo. Kedua karena siswa atau guru masuk radar kontak erat kasus positif sebelumnya.

"Ada yang dari surveilans, ada juga di luar itu. Misalnya ada anggota keluarga yang sakit, terus kemudian dia datang ke sekolah, kemudian di situ ada penularan. Jadi ketemunya dari dua cara, surveilans dan di luar surveilans," ujar  Arif. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:21
03:26
07:40
02:04
01:13
03:43
Viral