- Tim TvOne/ Syaren
Telat Bayar Gaji, Ratusan Karyawan PT Mujur Timber Mogok Kerja
Tapteng, Sumatera Utara - Telat bayar gaji, ratusan karyawan PT Mujur Timber yang berlokasi di Desa Tapian Nauli I, Kecamatan Tapian Nauli, Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), Sumatera Utara, mogok kerja, Selasa (19/7/2022) pagi.
"Kami meminta perusahaan agar tepat waktu membayarkan kami setiap tanggal 10 setiap bulannya. Karena sampai saat ini sudah tanggal 19 Juli kami belum juga menerima gaji," kata salah satu karyawan PT Mujur Timber mewakili rekan-rekannya.
Menyahuti aspirasi karyawan perusahaan yang bergerak di bidang pengelolaan triplek itu, GM PT Mujur Timber, Edi, langsung menemui karyawannya tersebut dan menyampaikan akan membayar gaji mereka, pada Jumat (22/7/2022) nanti.
Mendengar jawaban GM PT Mujur Timber, ratusan karyawan yang melakukan aksi mogok itu kemudian membubarkan diri, dan akan kembali bekerja pada Rabu (20/8/2022).
Kepada awak media, Humas PT Mujur Timber, Jantoniari Sinaga mengatakan, aksi mogok ratusan orang karyawannya itu merupakan hal biasa. "Ini kan ibarat hubungan anak dengan ayah. Ada keterlambatan untuk membayar gaji mereka, dan perusahaan sudah menyatakan akan membayarkan gaji karyawan kita pada tanggal 22 Juli nanti," jelasnya.
Aksi mogok ratusan karyawan PT Mujur Timber ini juga sempat mendapat pengawalan dari aparat kepolisian Polsek Kolang. (SSG/LNO)