8 Orang Pelaku Pengeroyokan Ramlan Dibekuk Petugas.
Sumber :
  • Tim TvOne/Bahana Situmorang

Korban Dituduh Mencuri Tewas, 8 Orang Pelaku Pengeroyokan Ramlan Dibekuk Petugas

Jumat, 18 Februari 2022 - 16:17 WIB

Deli Serdang, Sumatera Utara - Dituding sebagai pelaku jambret hingga tewas dianiaya, 8 pelaku pemukulan terhadap Ramlan (39) warga Dusun 8, Desa Bandar Setia, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang akhirnya diringkus Petugas Unit Reskrim Polsek Percut Sei Tuan.

Kedelapan pelaku tersebut yakni Z (26), MR (16), RH (26), MW (26), AS (22), MA (21) dan MF (21), merupakan warga Jalan Puskesmas, Bandar Khalifah, Kecamatan Percut Sei Tuan, serta MH (32) warga pasar X Gang Kutilang, Kecamatan Percut Sei Tuan.

Menurut Kapolsek Percut Sei Tuan, Kompol M Agus Setiawan mengatakan kejadian berawal pada Rabu (16/2/2022) sekitar pukul 00.30 WIB, para pelaku mengantarkan Ramlan (korban) ke Polsek Percut Sei Tuan lantaran dituding sebagai pelaku jambret handphone milik salah satu pelaku bernama Zulfikar.

Namun, saat diantarkan ke Mako Polsek Percut Sei Tuan, kondisi korban sudah dalam keadaan tidak sadarkan diri, lalu oleh personel Reskrim Polsek Percut Sei Tuan, korban dibawa ke Rumah Sakit Haji guna mendapatkan pertolongan medis.

"Namun saat tiba di rumah sakit, korban dinyatakan sudah tidak bernyawa lagi. Unit Reskrim Polsek Percut Sei Tuan pun langsung mengamankan delapan pelaku ke Polsek Percut Sei Tuan. Untuk jenazah korban dan selanjutnya sebagai kepentingan penyidikan, langsung dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Sumatera Utara untuk dioutopsi," kata Kapolsek Percut Sei Tuan, Kompol M Agustiawan saat ditemui tvOnenews.com Jumat (18/2/2022).

Dari hasil interogasi terhadap para tersangka, mereka mengakui telah melakukan penganiayaan terhadap korban hingga korban meninggal dunia. "Barang bukti yang berhasil kita amankan diantaranya satu unit mobil Isuzu Panther nopol BK 1445 DY, satu sarung, lakban, senjata tajam jenis belati, tali pinggang, dan sandal," tutup Kompol M Agustiawan.

Pihaknya masih mendalami motif, mengapa korban dipukuli dan dianiaya hingga tewas. Dari pemeriksaan sementara, massa yang ada di lokasi kejadian terprovokasi oleh satu dari delapan pelaku yang diamankan. (Bahana/Wna)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral