Dokumentasi..
Sumber :
  • Istimewa

Aquabike Jetski World Championship 2024, 100 Pebalap Jetski dari 30 Negara Siap Berlaga di Danau Toba

Sabtu, 9 November 2024 - 11:07 WIB

Di kesempatan yang sama, Kepala Bidang Pemasaran Pariwisata Sumatera Utara, Laila Lubis mengungkapkan dukungan untuk event Aquabike Jetski World Championship.

“Pelaksanaan event ini akan memberikan dampak ekonomi yang besar pada Provinsi Sumatera Utara. Karena itu, kami siap untuk membantu pelaksanaan event sehingga bisa terselenggara dengan sukses sehingga berdampak luas pada perekonomian daerah,” ungkapnya.

Selaras dengan hal tersebut, Laila juga menjelaskan bahwa dengan adanya event-event internasional ini memberikan dampak yang signifikan bagi pariwisata di Danau Toba.

Salah satu pembalap jetski muda nasional, Kanina Ramadhani, mengungkapkan bahwa dirinya tak sabar untuk mengikuti ajang balap internasional bergengsi ini.

“Suatu kebanggaan bagi saya bisa berpartisipasi menjadi salah satu dari 10 pembalap nasional untuk berlaga di ajang Aquabike Jetski World Championship 2024 ini, saya akan memberikan yang terbaik untuk Indonesia,” pungkasnya.

Dengan dukungan penuh dari pemerintah dan sektor pariwisata, Aquabike Jetski World Championship 2024 diproyeksikan akan menarik perhatian 180 juta pasang mata dari seluruh dunia, memperkuat posisi Danau Toba sebagai destinasi wisata air berkelas internasional dan memberikan dampak ekonomi jangka panjang yang signifikan bagi kawasan sekitar.

Berita Terkait :
1 2
3
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:05
03:21
01:02
02:18
02:08
06:37
Viral