Khitanan massal oleh Baznas Kota Binjai.
Sumber :
  • Tim TvOne/Taufik Hidayat

260 Anak Ikuti Khitanan Massal yang Dilaksanakan Baznas Kota Binjai

Senin, 26 Juni 2023 - 16:43 WIB

Binjai, tvOnenews.com - Sedikitnya 260 anak-anak ikut dalam program khitanan massal yang dilaksanakan Baznas Kota Binjai di Komplek SMA Negeri 5 Binjai, Senin (26/6/2023).

Khitanan massal ini dibuka staf ahli Wali Kota Binjai bidang perekonomian pembangunan, dr Heri Hendri yang hadir mewakili Wali Kota Binjai sekaligus menyampaikan sambutan Wali Kota Binjai, Amir Hamzah. 

"Saya atas nama pemerintah Kota Binjai menyambut baik terselenggaranya khitanan massal oleh Baznas Kota Binjai," ucap Heri Hendri saat menyampaikan sambutan Wali Kota Binjai. 

Ia mengungkapkan, kegiatan khitan atau sunat massal ini merupakan wujud kepedulian terhadap sesama serta sebagai media promotif dan persuasif kepada masyarakat untuk memelihara kesehatan.

"Kegiatan seperti ini harus kita dukung serta terus kita gaungkan," ucapnya pula. 

Heri Hendri menyatakan, Pemerintah Kota Binjai senantiasa siap bersinergi atas setiap usaha yang dilakukan oleh Baznas Kota Binjai guna meningkatkan efektivitas dan efesiensi pelayanan dalam pengelolaan zakat maupun meningkatkan manfaat zakat untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat dan penanggulangan kemiskinan di Kota Binjai. 

"Saya ingin mengajak seluruh stakeholder dan masyarakat untuk dapat menyalurkan zakatnya ke Baznas Kota Binjai melalui unit pengumpulan zakat/UPZ yang ada, agar Baznas dapat tetap tumbuh dan berkembang sebagai mitra pemerintah daerah dalam upaya pengentasan kemiskinan di kota Binjai yang kita cintai ini," ucapnya pula. 

Ia pun berharapa agar kegiatan khitanan massal ini dapat memberikan manfaat yang bisa dirasakan lebih luas oleh masyarakat Kota Binjai sehingga mampu meningkatkan paradigma hidup sehat yang akan membawa masyarakat kepada kualitas hidup yang lebih baik.(tht/haa)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
13:42
13:57
09:23
08:45
04:17
03:41
Viral