Kasat Reskrim Polresta Deliserdang, Kompol I Kadek Heri Cahyadi.
Sumber :
  • Tim TvOne/Sukri

Tabir Tewasnya Wanita Jatuh di Bandara Kualanamu, Polisi Nyatakan Lift Tidak Rusak

Senin, 1 Mei 2023 - 18:05 WIB

Deliserdang, tvOnenews.com - Perkembangan tewasnya wanita yang terjatuh di lift Bandara Internasional Kualanamu, Deliserdang, Sumatera Utara, Kamis (24/4/2023) lalu. Perlahan mulai menguak, pihak kepolisian Satrekrim Polresta Deliserdang, menyatakan tidak ada kerusakan yang terjadi pada sistem operasional lift.

Sebelumnya pihak Ombudsman Sumatera utara yang datang kelokasi kejadian, menyatakan bahwa lift Bandara tempat jatuhnya korban mengalami kegagalan sistem operasi. Sehingga perlu adanya evaluasi oleh pihak bandara.

"Kalau melihat tadi, dapat disimpulkan sementara adanya kegagalan fungsi kontrol lift, bukan pintu lift. Sebab pintu lift sempat  terbuka dilantai tujuan korban, namun berada pada posisi dibelakangnya. Nah, ketika lift belum sampai kembali dilantai dasar, pintu sudah terbuka dengan sendirinya lalu korban pun terjatuh saat hendak keluar," jelas Abiyadi Siregar, Kepala Ombudsman Sumatera Utara, Senin (1/5/2023)

Abiyadi juga menambahkan, mestinya pihak pengelola Bandara terus melakukan monitoring terhadap semua fasilitas-fasilitas yang ada.

"Dilihat dari sisi kelalaian, mestinya pihak pengelola Bandara terus melakukan pengecekan dan monitoring secara berkala terhadap fasilitas-fasilitas yang ada disini," tambahnya.

Sementara itu Kasat Reskrim Polresta Deliserdang, Kompol I Kadek Heri Cahyadi, menuturkan hingga saat ini sudah 12 orang saksi yang diperiksa.

"Untuk sampai hari ini, sudah 12 orang saksi yang kita periksa mulai dari petugas bandara dan pihak-pihak terkait. Besok kita jadwal kan pemeriksaan kepada keluarga korban," terang Kasat Reskrim Polresta Deliserdang, Kompol I Kadek Heri Cahyadi, kepada awak media, Senin (1/5/2023).

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:20
11:03
03:07
02:21
02:51
02:02
Viral