Kios semi permanen yang berada di Jalan Sultan Agung, Way Halim, Bandar Lampung, ludes terbakar ibu dan anak tewas, Sabtu, (18/3/2023)..
Sumber :
  • Istimewa

Kronologi Ibu dan Dua Anaknya Tewas Terbakar dalam Kios di Lampung, Ketiganya Ditemukan Berpelukan

Minggu, 19 Maret 2023 - 07:00 WIB

Lampung, tvOnenews.com - Kepala Bidang Penyelamatan Dinas Pemadaman Kebakaran dan Penyelamatan (Damkartan) Bandar Lampung, Krisna Laksmana membenarkan tiga orang ditemukan meninggal dunia saat api membakar kios semi permanen di Way Halim

"Yang meninggal terbakar ibu dan kedua anaknya. Sekarang ketiganya dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Moeloek (RSUDAM)," kata Krisna Laksmana, Sabtu (18/3/2023).

Krisna mengungkapkan, pihaknya belum mengetahui penyebab terjadinya kebakaran yang menghanguskan kios batu akik.

"Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan pihak kepolisian," ujar dia.

Ia mengatakan untuk memadamkan api pihaknya mengerahkan empat unit mobil pemadam kebakaran. 

"Sebanyak 30 personel Damkar yang dikerahkan," tandasnya. 

Sebelumnya diberitakan, Kios semi permanen yang berada di Jalan Sultan Agung, Way Halim, Bandar Lampung, ludes terbakar, Sabtu, (18/3/2023) sekitar pukul 21.30 WIB. 

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:21
03:26
07:40
02:04
01:13
03:43
Viral