- andi rahmat
Petugas Damkar Tangkap Ular Sanca 3 Meter di Samping Rujab Bupati Sinjai
Sinjai, Sulawesi Selatan - Seekor Ular Sanca Kembang dengan panjang sekira 3 meter lebih ditemukan warga di Jalan Dr. Hamka, persis di trotoar jalan samping rumah jabatan Bupati Sinjai.
"Ada warga lain yang pertama melihat kemudian saya. Tapi ular ini melata dari arah Jalan Persatuan Raya," tutur Abduh, salah seorang warga di lokasi kejadian kepada tvonenews.com, Kamis (24/11/2022).
Abduh bersama dua warga lainnya, mengaku awalnya mengaku melihat ular tersebut tengah melintas di tengah jalan, di lokasi berbeda dengan lokasi evakuasi.
Melihat keberadaan ular sanca kembang, ia lalu menghubungi dinas pemadam kebakaran setempat untuk mengevakuasi ular tersebut. Warga khawatir keberadaan ular sanca kembang ini akan menjadi ancaman bagi ternak warga, tidak hanya itu, ular ini juga bisa membahayakan warga yang tidak sadar dengan keberadaan hewan melata tersebut.
Setibanya di lokasi, petugas pemadam kebakaran Kabupaten Sinjai langsung melakukan pencarian dan mengevakuasi ular tersebut.
Proses evakuasi ular oleh Petugas Damkar hanya berlangsung sekira 5 menit. Puluhan warga yang berada di sekitar lokasi iktu mengabadikan proses penangkapan ular yang dilakukan oleh petugas Damkar Sinjai.
(art/asm)