Gema Takbir dan Teriakan Selaras Mewarnai Pendaftaran Cagub Ruksamin-Syafei di KPU Sultra.
Sumber :
  • Erdika

Gema Takbir dan Teriakan Selaras Mewarnai Pendaftaran Cagub Ruksamin-Syafei di KPU Sulawesi Tenggara

Jumat, 30 Agustus 2024 - 14:24 WIB

“Kami bukannya tidak mampu naik kapal pesiar. Kami memang hanya menumpangi sampan. Syafei Ruksamin akan mendayung sampan itu untuk mengarungi pulau dan dengan sampan itu kami akan membersihkan lautan, dan kami bebas berlabuh dimanapun,” cetusnya sambil tersenyum.

Lebih lanjut Ruksamin menjelaskan jika program visi misi utamanya adalah menjadikan Sulawesi Tenggara menjadi pusat energi dunia. Hal itu merupakan kalimat yang dimaksudkan untuk kemakmuran masyarakat.

“Satu dari sembilan program energi dunia itu adalah energi kemakmuran. Kita akan menyiapkan beasiswa untuk seluruh mahasiswa di provinsi sulawesi tenggara. Kita menyiapkan 500 Juta pertahun per kelurahan yang semata-mata dana itu untuk peningkatan UMKM yang ada di lingkungan masyarakat, dan juga ada pupuk gratis bagi para petani,” bebernya.

Selanjutnya, Ruksamin menyampaikan kepada masyarakat agar tetap komitmen terhadap pilkada damai dan tentunya harus selalu menjaga kondisi kamtibmas agar pilkada bisa berjalan lancar tanpa ada hasutan.

“Jangan repotkan KPU, jangan repotkan Bawaslu, ini pesta demokrasi yang bahagia. Kita tidak boleh saling mencaci, saling menghujat dan tidak perlu bercerai berai karena Allah sudah tentukan siapa yang akan jadi Gubernur,” pungkasnya. (emr/mtr)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:23
04:46
05:39
03:03
03:29
02:11
Viral