gelaran batik canthing jawi wetan di tugu pahlawan Surabaya.
Sumber :
  • tim tvone - zainal ashari

Gelaran Batik Canthing Jawi Wetan di Tugu Pahlawan, Bangkitkan Semangat UMKM

Senin, 28 Maret 2022 - 19:20 WIB

Surabaya, Jawa Timur - Peragaan busana Canthing Jawi Wetan Go Global digelar di Tugu Pahlawan, Minggu (27/3) malam. Layaknya peragaan busana dunia pada umumnya, para model berjalan bergantian mengelilingi Tugu Pahlawan. Setiap langkah para model diiringi lagu tradisional, nasional, sampai tembang dari salah satu legenda penyanyi solo Indonesia, Chrisye.

Satu per satu karya batik tulis hasil produksi dari 38 UMKM asal Jatim, sudah dikurasi oleh 2 desainer kelas dunia, yakni Denny Wirawan dan Edward Hutabarat. Seluruh busana batik dipamerkan bersinergi dengan seniman tari kontemporer Jatim. Mulai dari Reog Ponorogo, Tari Remo, Gamelan sampai musik saronen dari Madura.

Sejumlah model memamerkan bathik canthing yang elok dan kharismatik. Suasana kian meriah dengan latar belakang Tugu Pahlawan yang diterangi dengan lampu sorot dari berbagai sisi. Sementara para pengunjung duduk mengelilingi monumen Tugu Perjuangan tersebut.

Usai perhelatan akbar pasca pandemi yang berlangsung sekitar 2,5 jam tersebut, Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa mengatakan beberapa hal terkait rangkaian kegiatan tersebut. Ia mengaku terkejut ketika mengetahui sejumlah batik Jawi Wetan bisa disulap secara apik oleh para desainer.

“Surprise ya bagus banget, ketika batik didesain oleh desainer kondang bisa jadi mewah dan glamour, menjadikan inspirasi bagi orang lebih kuat dan luas,” kata Khofifah kepada awak media.

Khofifah menjelaskan, kegiatan ini juga diinisiasi oleh Ketua Bhayangkara Jatim, Ully Nico Afinta. Menurutnya, salah satu ide itu tercetus dari istri Kapolda Jatim, Nico Afinta dan dikenalkan secara detil. Khofifah juga mengaku belajar dengan Ully.

“Kami juga bersinergi bersama, kebetulan ide dari Canting Bhayangkara Jawi Wetan ini luar biasa, saya juga baru belajar mengenali masing-masing batik dan memiliki filosofi yang luar biasa,” ujarnya.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:27
01:57
01:34
01:06
02:16
06:07
Viral