Gunung Semeru Erupsi.
Sumber :
  • tvOne - wawan sugiarto

Gunung Semeru Erupsi, Semburkan Kolom Abu Tebal Setinggi 700 Meter, PVMBG : Status Siaga

Kamis, 4 April 2024 - 12:18 WIB

Lumajang, tvOnenews.com - Aktivitas vulkanik Gunung Semeru (3.676 Mdpl) di Kabupaten Lumajang, hingga saat ini terpantau masih fluktuatif. Gunung tertinggi di Pulau Jawa ini, kembali dilaporkan mengalami erupsi pada Kamis (4/4) pagi.

Sesuai laporan Ghufron Alwi, salah satu petugas Pos Pengamatan Gunung Api (PPGA) Semeru, erupsi terjadi pada pukul 08:31 WIB.

"Terjadi erupsi Gunung Semeru pada hari Kamis, 04 April 2024, pukul 08:31 WIB dengan tinggi kolom abu teramati ± 700 m di atas puncak (± 4376 m di atas permukaan laut)," tulis Ghufron dalam laporannya, Kamis (4/4).

Lebih lanjut dalam laporannya, Ghufron menyebutkan kolom abu yang keluar dari puncak kawah berwarna putih hingga kelabu.

"Kolom abu teramati berwarna putih hingga kelabu dengan intensitas tebal ke arah utara dan barat laut. Erupsi ini terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 22 mm dan durasi 98 detik," tambahnya.

Sementara itu, hingga saat ini tingkat aktivitas Gunung Semeru masih siaga atau level 3.

"Status masih siaga atau level 3. Warga tetap kita himbau untuk mematuhi semua rekomendasi yang telah dikeluarkan," pungkasnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral