Ketua KPPS Meninggal Dunia.
Sumber :
  • tim tvone - edy cahyono

Mengeluh Capek Usai Bertugas, Ketua KPPS Polehan Malang Meninggal Dunia

Jumat, 16 Februari 2024 - 14:44 WIB

“Memang ayah itu suka guyon-guyon. Orangnya memang begitu, santai dan kelihatan sehat- sehat saja. Berapa tahun ini kalau kecapekan, itu drop langsung lemes. Tapi tidak tahu kok yang kemarin ini jantungnya keserang,” tambahnya.

Kapolsek Blimbing, Kompol Partahan Octavianees Panjaitan, bersama Padal TPS Kelurahan Polehan dan Bhabin Aiptu Harijanto, melaksanakan takziah ke rumah duka Ketua KPPS TPS 20 Kelurahan Polehan.

Kompol Partahan menyampaikan bahwa takziah ini merupakan bentuk penghormatan dan dukacita mendalam atas kepergian Sigit Widodo yang meninggal dunia pada hari Kamis (15/2) akibat kelelahan, setelah menjalankan tugasnya sebagai Ketua KPPS.

“Kami turut berduka cita yang mendalam atas meninggalnya Pak Sigit, Beliau telah menjalankan tugasnya sebagai KPPS, dan kami sangat mengapresiasi dedikasi beliau,” ungkap Kompol Panjaitan.

Padal TPS Kelurahan Polehan AKP Henky Yuwana mengatakan pada pukul 04.05 WIB, almarhum bersama anggota KPPS lainnya menyelesaikan penghitungan suara dan menyerahkan kotak suara ke PPS Kelurahan Polehan. Setelah itu, Sigit kembali ke rumah.

“Dan pukul 16.00 WIB, almarhum bersama anggota KPPS lainnya membongkar tenda dan membersihkan area bekas TPS 20 dan sekitar pukul  18.00 WIB almarhum mengeluh kurang enak badan dan lemas. Oleh pihak keluarga, Sigit dibawa ke RSI Aisyah Klojen Kota Malang menggunakan ambulans,” jelas AKP Henky Yuwana.

Setibanya di IGD RSI Aisyah, Sigit diperiksa oleh petugas jaga. Hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa Sigit telah meninggal dunia. Jenazah Sigit kemudian dibawa ke rumah duka dan disemayamkan.

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral