Pasar Baru Kota Probolinggo.
Sumber :
  • m syahwan

Dampak Cuaca Panas Picu Harga Tomat di Probolinggo Melambung Tinggi 

Rabu, 3 Januari 2024 - 14:28 WIB

Probolinggo, tvOnenews.com - Akibat cuaca panas (kemarau) yang berkepanjangan saat ini, menyebabkan harga tomat di Pasar Baru Kota Probolinggo melambung tinggi. 

Sumartini, salah satu pedagang di Pasar Baru Kota Probolinggo mengatakan, jika kenaikan harga ini sudah berlaku sejak tanggal 1 Januari 2024 kemarin. 

“Dari harga sebelumnya yang hanya berkisar enam ribu, per kilogramnya, kini sudah mencapai 25 ribu perkilogramnya,” katanya, Rabu (3/1/2024).

Lebih lanjut, Sumartini menambahkan, sejak kenaikan harga tomat yang sangat tinggi ini, dirinya mengalami penurunan omzet yang cukup drastis.

“Dari sebelumnya saya bisa menjual tomat 10 kilogram sehari, kini laku lima kilogram sehari pun sudah untung, kan kebanyakan pembeli merasa kaget dengan lonjakan harga itu,” tambahnya.

Tak hanya pedagang, pemilik usaha kuliner pun juga merasa sangat terbebani dengan kenaikan harga tomat tersebut.

“Ya bagaimana tidak keberatan ya, harga cabai saja hingga kini masih tinggi, lah ini malah harga tomat juga malah ikutan tinggi,” terang Nurul, pemilik warung lalapan Jawara Gongso di Kota Probolinggo.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:05
03:21
01:02
02:18
02:08
06:37
Viral