Relawan Prabowo yang ditembak.
Sumber :
  • M. Sandi Irwanto-tvOne

Tim Dokter RSUD dr. Soetomo Angkat Peluru dan Pasang Pen di Tulang Belakang Relawan Prabowo yang Ditembak

Rabu, 27 Desember 2023 - 09:32 WIB

Usai menjalani operasi pengangkatan peluru dan pemasangan pen di tulang belakangnya, kondisi lelaki berusia 49 tahun warga asal Kecamatan Banyuates ini sudah stabil dan sudah dipindahkan dari ruang ICU ke ruang perawatan intensif.

Meski kondisi Muarah sudah membaik, namun tim dokter RSUD dr. Soetomo terus berupaya yang terbaik untuk keselamatan dan kesembuhan pasien.

Diberitakan sebelumnya, Muarah ditembak oleh orang tak dikenal (OTK) saat sedang diskusi dan ngopi bersama teman-temannya di depan toko, Jumat (22/12/2023) lalu. 

Tak berselang lama, dua orang bertubuh kekar berboncengan motor dan memakai penutup wajah langsung melepaskan tembakan ke arah Muarah.

Tembakan pelaku mengenai perut Muarah. Peristiwa penembakan itu sendiri berlangsung begitu cepat.

Korban sempat dilarikan ke RSUD Syamrabu Bangkalan. Setelah itu dia dirujuk ke RSUD dr. Soetomo.

Kasus penembakan terhadap relawan Prabowo ini telah ditangani oleh Polda Jawa Timur untuk menangkap pelaku dan mengungkap motif yang melatarbelakangi penembakan ini. (msi/nsi)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral