Sampah warga ditimbang di bank sampah.
Sumber :
  • sinto sofiadin

Bank Sampah di Jember Hasilkan Cuan dan Bikin Lingkungan Bersih

Jumat, 25 Agustus 2023 - 10:29 WIB

Jember, tvOnenews.com - Sampah menumpuk membuat sejumlah mahasiswa dari beberapa perguruan tinggi negeri dan swasta di Jember berkolaborasi Kelurahan Tegal Gede, Kecamatan Sumbersari, Jember menggerakkan warga untuk melakukan gerakan pilah sampah hingga mendirikan bank sampah, untuk mengangkat perekonomian warga dan mengurangi sampah plastik demi kelestarian lingkungan.

Warga akhirnya rutin memilah sampah yang dihasilkan di rumah tangganya. Terutama sampah plastik dan kertas bekas.

Sampah plastik dan kertas bekas yang terkumpul tersebut, kemudian disetorkan ke bank sampah yang ada di Kantor Kelurahan Tegalgede. 

Untuk sampah plastik dibanderol Rp1.000 hingga Rp1.500 per kilogramnya. Hasil penjualan sampah plastik dan kertas tersebut kemudian dicatat dalam buku tabungan bank sampah yang didirikan oleh sejumlah mahasiswa KKN. 

Para mahasiswa tersebut sengaja mendirikan bank sampah agar dapat mengajak warga untuk ikut serta menjaga lingkungan dan membantu warga meningkatkan perekonomian melalui gerakan pilah sampah. 

Dari memilah sampah anorganik, dalam satu bulan warga mampu mendapatkan penghasilan tambahan antara Rp150 ribu hingga Rp300 ribu.

"Nomor satu menjaga kebersihan dan kesehatan, kedua kalau dikumpulkan bisa mendapatkan duit atau uang untuk beli bahan belanja untuk keluarga,” kata Aisyah, warga setempat. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:21
03:26
07:40
02:04
01:13
03:43
Viral