Suasana penghalang donasi untuk korban gempa oleh siswa SMPN 1 Jogonalan, Klaten.
Sumber :
  • istimewa

Peduli Sesama, Siswa SMP di Klaten Lakukan Donasi untuk Ringankan Korban Bencana Gempa Bumi di Cianjur

Rabu, 23 November 2022 - 22:21 WIB

Klaten, Jawa Tengah - Siswa dan guru SMPN 1 Jogonalan, Klaten, Jawa Tengah melakukan aksi penggalangan dana untuk membantu meringankan korban bencana gempa bumi di Cianjur, Jawa Barat. Pengumpulan donasi ini dilakukan di halaman sekolah setempat, Rabu (23/11/2022).

Guru SMPN 1 Jogonalan, Nila Hapsari, menyampaikan, aksi penggalangan dana dilaksanakan seluruh siswa, guru, serta karyawan sekolah. Selain penggalangan dana juga dilakukan doa bersama. Pengumpulan donasi ini untuk membantu korban gempa bumi di Cianjur, Jawa Barat.

"Kami seluruh sivitas akademik SMPN 1 Jogonalan tentunya turut prihatin dan berduka cita atas musibah yang menimpa saudara-saudara kami di Cianjur Jawa Barat, maka untuk itu kami mengadakan doa bersama dan pengumpulan donasi untuk membantu saudara-saudara kita di sana," ujarnya.

Dijelaskan, penggalangan donasi ini terkumpul Rp 2,9 juta. Selanjutnya uang akan disalurkan melalui PMI Kabupaten Klaten. 

"Semoga dengan donasi ini dapat sedikit membantu saudara-saudara yang terkena musibah dan semoga semuanya diberikan ketabahan dan kesabaran dalam menghadapi musibah. Semoga cepat membaik," ujarnya.

Ketua OSIS SMPN 1 Jogonalan, Vebry Sadewa, mengatakan, penggalangan donasi dilakukan sebagai bentuk kepedulian sesama atas bencana alam gempa bumi yang terjadi di Cianjur, Jawa Barat.

"Open donasi dilakukan seluruh siswa dari kelas tujuh, delapan, sembilan. Seikhlasnya. Sebagai sesama wajib saling membantu," ujarnya.

Sebelumnya dikabarkan, bencana gempa bumi menimpa wilayah Cianjur dan sekitarnya pada Senin lalu. Peristiwa ini merenggut ratusan korban jiwa dan ribuan orang luka-luka.(ags/ppk)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:21
03:26
07:40
02:04
01:13
03:43
Viral