- Tim tvOne - Ronaldo Bramantyo
Lama Antrean Pemberangkatan Haji di Kabupaten Wonosobo Mencapai 30 Tahun
Menurut Dwi, meskipun belum ada keputusan kapan jemaah haji akan berangkat pihaknya terus melakukan pendampingan maupun sosialisasi kepada calon jemaah. Hal itu bertujuan ketika pemerintah pusat telah memperbolehkan pemberangkatan maka semua persyaratan telah siap.
" Salah satunya mengecek apakah pendaftar telah melakukan vaksinasi, pengecekan paspor apakah kadaluarsa dan hal-hal lainnya," tandasnya.
Disamping itu pihaknya juga mempersiapkan administrasi bagi jemaah umrah yang rencananya akan berangkat tahun ini. Kemenag bersama Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Wonosobo melakukan perekaman pasport untuk jemaah umrah melalui program easy paspor.
" iya hari ini kita bersama kanim melakukan perekaman untuk jemaah umrah. Bersama biro-biro umrah tersebut melakukan perekaman di sini ( kantor kemenag) jadi tidak perlu ke kantor imigrasi," pungkasnya. (Ronaldo Bramantyo/Buz)