Cagub Jateng Ahmad Luthfi bertemu petani di Kendal Jawa Tengah..
Sumber :
  • Tim tvOne - Teguh Joko Sutrisno

Cagub Jateng Ahmad Luthfi Akan Hapus Kartu Tani yang Bikin Ribet Petani dan Bangun Lumbung Pangan Desa

Senin, 7 Oktober 2024 - 17:57 WIB

Kendal, tvOnenews.com - Sejumlah gagasan dilontarkan  Calon Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi untuk memajukan petani di Jawa Tengah. Petani Jateng banyak yang mengeluh soal ketersediaan pupuk hingga harga jual saat panen.

Saat pertemuan Ahmad Luthfi dengan petani di Kendal, salah petani minta supaya Kartu Tani dihapuskan. Kartu itu justru membuat ribet dan membuat petani kesusahan dapat pupuk.

"Kartu Tani itu dihapus saja Pak karena malah bikin ribet dan susah," kata Sunoto, petani asal Desa Sendang Kulon, Kecamatan Kangkung, Kabupaten Kendal, saat acara Sarasehan Petani bersama Ahmad Luthfi, Senin 7 Oktober 2024.

Acara itu dihadiri seratusan petani padi, bawang merah maupun tembakau dari desa setempat.

Hal serupa juga disampaikan Sukamat. Ia mengeluh sering kehabisan pupuk di outlet, padahal pupuk masih kurang. Ia pun terpaksa membeli pupuk non subsidi yang harganya tiga kali lipat.

"Pas panen, tombok. Pupuknya lebih mahal soalnya," kata Sukamat.

Persoalan yang dikeluhkan adalah seringnya harga anjlok saat panen, sehingga petani yang sudah berbulan-bulan menanam dan merawat tanaman tak mendapatkan hasil seimbang.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:23
04:46
05:39
03:03
03:29
02:11
Viral