- Tim tvOne - Edi Mustofa
Hujan Deras, Empat Titik Longsor Terjadi di Lebakbarang Kab. Pekalongan
" Saya mewakili warga mengucapkan banyak terimakasih kepada bapak TNI dari Kodim 0710/Pekalongan, yang sudah bersama-sama dengan masyarakat melaksanakan kerja bakti pembersihan material longsoran ini", kata Warno.
Dirinya juga berharap kepada pemerintah daerah untuk memberikan bantuan dan perhatian berupa pembuatan senderan penahan bahu jalan yang sudah tergerus oleh longsor.
" Kami berharap pemerintah daerah bisa membantu dengan membuat senderan penahan bahu jalan sehingga apabila terjadi hujan lagi tidak terjadi longsor yang bisa memutus jalan ini", ungkapnya
Selain personil TNI Kodim 0710/Pekalongan, unsur lain yang terlibat dalam pembersihan material longsor tersebut diantaranya personil dari Polres Pekalongan, BPBD, Perhutani, Camat Kecamatan Lebakbarang, Kepala Desa Sidomulyo beserta Masyarakat Desa setempat.(Edi Mustofa/Buz).