Miniatur bus nyaris sempurna secara detail..
Sumber :
  • tim tvOne - Sonik Jatmiko

Mengintip Karoseri Miniatur Bus di Banyumas, Semua Bagian Dibuat Detail

Senin, 10 Januari 2022 - 12:18 WIB

Banyumas, Jateng - Anda bus-mania? Suka dengan sosok asli bus? Suka memilih moda transportasi ini untuk bepergian?

Di Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah ada produksi miniatur bus, atau dalam bahasa lain, pabrik karoseri miniatur bus. Mirip dengan diecast, tetapi terbuat dari bahan plastik dan resin. 

Nama bengkel produksinya adalah Noriyuki Miniatur. Ada di Jalan Raya Notog, Patikraja, Kabupaten Banyumas. Di ruang pamer bengkel, ada puluhan miniatur bus dari perusahaan otobus terkemuka, terpajang rapi di dalam kemasan.

Di dalamnya, ada sejumlah ruang untuk membuat bagian-bagian miniatur bus. Ada bagian desain luar, frame dan rangka, hingga bagian detail seperti spion, electrical bahkan tempat duduk alias jok. Semua berukuran mini.

"Ini ukurannya 50 kali lebih kecil. Tetapi semua detail ukuran rasionya sama dengan aslinya. Bahkan warna dan detail decal juga dibuat sama persis," ujar pemilik Noriyuki Miniatur, Eko Rudjito Adhi kepada tvonenews.com. 

Untuk bagian body luar, terbuat dari plastik mika dan body dalam terbuat dari plastik keras atau resin. Eko selalu meng-update desain bus-bus baru aslinya melalui internet. Lalu melihat dan mengukur langsung dimensinya di bus yang asli.

Bagian sasis, dibuat dari campuran plastik dan kertas. Bagian sasis ini, juga dicat warna hitam di bagian bawah, dan abu-abu di deck interior. Bagian sasis dan body lalu disatukan dan dicat untuk warna dasar.

"Bus setengah jadi sudah terbentuk, lalu dipasang body luar. Stiker body luar ini dibuat khusus, detail dan skala ukurannya sesuai dengan bentuk aslinya. Lalu di bagian dalam, dipasang deretan kursi. Kursi ini juga dibuat sendiri dengan bahan plastik yang dicetak dan dicat sesuai dengan corak kain jok bis aslinya," beber Eko.

Untuk mempercantik, di kabin dalam dipasang lampu. Bus biasanya memasang lampu kabin berwarna biru redup. Lalu untuk lampu bagian depan, dipasang berwarna putih. Lampu-lampu ini, bisa menyala karena ditambahkan baterai yang bisa di-charge dan saklar untuk menghidup-matikan.

Hal yang tak kalah penting untuk tampilan bis adalah kaki-kaki. Ban dibuat dari karet asli, lengkap dengan velg plastik berwarna chrome. Lalu ada juga detail ornamen spion yang dibuat dari bahan plastik resin. Spion bus juga menambah tampilan bus lebih kekar.

"Satu unit bus bisa dikerjakan seharian. Pasarnya kita jual secara online," ujar Eko yang merintis produksi ini sejak 2012.

Anda juga tertarik mengoleksinya? Diecast bis ini bisa ditebus dengan harga 370 hingga 550 ribu rupiah. Tergantung bentuk dan detailing bis yang dipesan.(Sonik Jatmiko)

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:21
03:26
07:40
02:04
01:13
03:43
Viral