Wakil Ketua Umum (Waketum) PSI, Andy Budiman jelang perayaan HUT PSI di Stadion Jatidiri Kota Semarang, Sabtu (9/12/2023)..
Sumber :
  • Tim tvOne - Didiet Cordiaz

Prabowo akan Hadiri HUT PSI ke-9 di Jatidiri Semarang

Sabtu, 9 Desember 2023 - 12:16 WIB

Semarang, tvOnenews.com - Hari Ulang Tahun (HUT) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) ke-9 akan digelar di Stadion Jatidiri Kota Semarang, Sabtu (9/12/2023). Acara itu, akan dihadiri oleh Ketua Umum (Ketum) PSI, Kaesang Pangarep.

Selain itu, Calon Presiden (Capres) yang diusung PSI, yakni Prabowo Subianto juga akan hadir pada perayaan tersebut. Namun, Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka belum dapat dipastikan akan ikut memeriahkan kegiatan itu.

Wakil Ketua Umum (Waketum) PSI, Andy Budiman mengatakan, beberapa Ketum Partai Koalisi juga dijadwalkan hadir seperti Ketum Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Ketua TKN Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani dan para tokoh lainnya.

“Saja sajian utamanya adalah pesan sayang dari mas Ketum Kaesang dan juga akan ada sambutan dari pak Prabowo. Akan ada sambutan dari pak Prabowo semacam apresiasi memberikan penghormatan pesan kepada PSI yang sedang ulang tahun,” ujarnya jelang acara HUT PSI kepada awak media di Stadion Jatidiri, Sabtu (9/12/2023).

“Semua Partai Koalisi diundang. Akan ada ketua TKN Pak Roslan, Ketum demokrat AHY, kemudian para tokoh, Ketua TKD Jateng dan berbagai tokoh lainnya. Mas Gibran kebetulan acara lain kemungkinannya datang kita lihat nanti,” lanjutnya.

Lebih lanjut, Andy menjelaskan jika acara ini akan berlangsung santai dengan diiringi acara musik. Ketum PSI periode 2019–2023, Giring Ganesha juga bakal tampil memeriahkan acara itu.

“Kita merayakan ulang tahun ini dengan kegembiraan, mas Ketum berpesan PSI harus menjalankan politik yang fun, politik yang santun santuy, politik yang menyenangkan. Ini kita terjemahkan dalam bentuk kampanye yang kreatif kampanye yang seru, nanti akan menampilkan berbagai penampil. Dari PSI akan tampil juga bro Giring, bro Badai. Ini akan seru banget kombinasi antara konser ada humor, joget-joget, karaoke,“ terangnya. (dcz/dan)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral