- tvOnenews.com - Cepi Kurnia
Masjid Lautze 2 Bandung, Madrasah Buat Mualaf dan Ramai Jamaah Saat Ramadhan
Bandung, tvOnenews.com - Masjid Lautze 2 yang bernuansa negeri Cina yang berada di Kota Bandung, menjadi salah satu masjid yang ramai dikunjungi saat bulan Ramadhan tiba. Selain sebagai madrasah atau tempat belajar ilmu syar'i, masjid ini juga menyediakan ratusan porsi makanan bagi jamaah.
Masjid Lautze 2 yang berada di Jalan Tamblong 27, Kota Bandung, Jawa Barat, berdiri sejak tahun 1997.
Nama Lautze sendiri diambil dari bahasa mandarin yang artinya guru atau yang dituakan. Selain itu Lautze juga bisa diartikan ustadz atau guru untuk membina dan membimbing yang bertanya tentang islam.
Hernawan Mahfudz sebagai pembina Masjid Lautze 2 menceritakan dahulu awalnya masjid ini disiapkan untuk para mualaf khususnya tionghoa yang ingin belajar agama islam.
"Kebanyakan juga memang yang shalat di sini selain masyarakat muslim pada umumnya, juga para mualaf juga sering berkumpul di sini untuk belajar agama islam bersama sama,"kata Hernawan saat ditemui tvOnenews.com, Selasa (12/03/2024).
Hernawan mengatakan sejak awal berdirinya masjid itu pada tahun 1997 kapasitas masjid hanya berjumlah 20 hingga 50 jamaah.
Namun seiring berjalannya waktu masjid itu semakin berkembang bahkan bisa menampung 250 sampai 300 jamaah.