Proses Penangkapan WNA di Bali.
Sumber :
  • Istimewa

Polisi Tangkap WNA Bikin Ulah, Dirampas dan Bawa Kabur Mobil Milik Warga Bali

Sabtu, 24 September 2022 - 02:03 WIB

Buleleng, Bali - Kepolisian Polres Buleleng, Bali, mengamankan seorang pria yang merupakan Warga Negara Asing (WNA) asal Jerman bernama Class Riese (56) yang diduga merampas dan membawa kabur mobil milik salah seorang warga. 

Sementara, yang diduga menjadi korban seorang bernama Ikhwanul (35) yang merupakan warga Desa Pemuteran, Kecamatan Gerokgak, Kabupaten Buleleng, Bali.

"Untuk sementara kasus ini masih didalami dan dikembangkan. Sehingga, belum diketahui dengan jelas kenapa mobil tersebut dibawa oleh (WNA Jerman)," kata Kasi Humas Polres Buleleng, Bali, AKP Gede Sumarjaya, Jumat (23/9/2022).

Kronologisnya, berawal dari adanya informasi dari masyarakat ke Satlantas Polres Buleleng, pada Jumat (23/9) sekitar pukul 17:30 Wita, adanya dugaan perampasan mobil Daihatsu Luxio dengan Nomor Polisi (Nopol) DK 1659 US.

Lewat laporan itu, pihak kepolisian langsung bertindak cepat  untuk langsung melakukan pencegatan dan pengejaran dan dugaan awal perampasan mobil terjadi di wilayah Kecamatan Gerokgak menuju Singaraja, Buleleng, Bali.

Kemudian, saat mulai memasuki wilayah Kota Singaraja terlihat mobil tersebut melintas dan dilakukan pengejaran dan mobil melewati wilayah Banyuasri dan Jalan Sudirman serta Jalan Udayana dan akhirnya dapat dihentikan di wilayah Jalan Ngurai Rai, tepatnya di depan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Buleleng.

"Ternyata supir tersebut adalah seorang WNA dari Jerman," imbuhnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral