Pelatihan Polresta Denpasar Bali.Rabu,(27/4/2022)..
Sumber :
  • tvOne

Bantu Amankan G20, Polresta Denpasar Dan Sipandu Beradat Tingkatkan Kemampuan

Rabu, 27 April 2022 - 15:38 WIB

Denpasar, Bali - Pengamanan Lingkungan yang dilakukan Berbasis Desa Adat (Sipandu Beradat) merupakan sebuah bentuk kemitraan Polisi dengan masyarakat dengan  berbasis Community Policing.

Dengan memiliki komponen antara lain Bankamda, Pecalang, Linmas, Satpam dan komponen keamanan lainnya di bawah binaan Bhabinkamtibmas dan Babinsa di tingkat Desa adat.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo  menyampaikan, saat meresmikan Bankamda dan Sipandu Beradat Senin, (28/2/2022) di Bali. Polresta Denpasar menggelar pelatihan peningkatan Sipandu Beradat dengan memajukan kemampuan mendeteksi dan menyelesaikan permasalahan di masyarakat.

Acara kegiatan peningkatan kemampuan dilaksanakan di Gedung Lembah Pujian Denpasar dengan dibuka oleh Kapolresta Denpasar AKBP Bambang Yugo Pamungkas, S.H.,S.IK.,M.SI. bersama Wali Kota I.G.N. Jaya Negara dan dihadiri Ketua MDA Kota Denpasar dan Badung.

Pelatihan ini dihadiri lebih dari 50 Forum Sipandu Beradat yang termasuk dalam wilayah hukum Polresta Denpasar termasuk Kuta dan Kuta Selatan yang di lakukan secara langsung.

“Hari Ini kami melaksanakan optimalisasi peran Sipandu Beradat dalam menjaga Kamtibmas, kegiatan hari ini juga memberikan peningkatan kemampuan Pecalang dalam melaksanakan tugas Kepolisian terbatas dimana Pecalang merupakan salah satu komponen dari Sipandu Beradat,” kata Kapolresta Denpasar. 

Salah satu Komponen penting Sipandu Beradat yaitu Pecalang, yang akan dilibatkan dalam pengamanan G20 secara langsung seperti di Kawasan pelaksanaan KTT maupun tempat wisata.

“Peningkatan kemampuan unsur Sipandu Beradat ini sebagai langkah awal dalam menjalankan tugas dan perannya yang dilaksanakan dengan Optimal dalam menjaga kamtibmas sehingga Sekecil apapun masalah bisa diselesaikan dibawah,” ucap Kapolresta Denpasar.

Ketua Majelis Desa Adat (MDA) Kota Denpasar Anak Agung Ketut Sudiana mengatakan, sangat mendukung pelaksanaan kegiatan ini dimana keberadaan Sipandu Beradat telah masuk bagian dari Majelis Desa adat baik di Kota Denpasar maupun wilayah Bali lainnya. 

“Kami dari majelis Desa adat sebagai Koordinator keberadaan Sipandu Beradat terkait itu kami akan memberikan pengarahan dan pelatihan agar Pecalang nantinya Optimal dalam melakukan tugas dan peran,” Ucap ketua MDA Kota Denpasar. (atw/mg5)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral