Capres nomor urut tiga, Ganjar Pranowo..
Sumber :
  • ANTARA

Stafsus Presiden Jokowi Dukung Capres Ganjar Pranowo, Ini Alasannya...

Minggu, 3 Desember 2023 - 12:26 WIB

Mataram, tvonenews.com - Staf Khusus Presiden Joko Widodo, Angkie Yudistia, menegaskan dukungannya kepada calon presiden 2024 nomor urut 3 Ganjar Pranowo karena Indonesia akan lebih baik di bawah kepemimpinan mantan Gubernur Jawa Tengah dua periode itu.

"Kami yakin pilih Pak Ganjar karena kami percaya akan membawa Indonesia lebih baik dan lebih inklusi dengan program-program unggulan beliau. Jadi, jangan lupa pilih Pak Ganjar ya nanti," kata Angkie saat menghadiri acara Hari Disabilitas Internasional 2023 di Mataram, Lombok, Minggu (3/12/2023).

Ia mengatakan rekam jejak Ganjar selama dua periode menjadi anggota DPR RI dan dua periode menjadi Gubernur Jateng membuktikan betapa Ganjar peduli kepada penyandang disabilitas.

Ganjar, kata dia, juga selalu menempatkan penyandang disabilitas pada posisi yang penting dalam pengambilan kebijakan.

"Karena beliau itu mengerti dan memahami betul apa yang dibutuhkan penyandang disabilitas. Beliau mau merangkul teman-teman disabilitas dalam pengambilan kebijakannya saat menjadi Gubernur Jateng. Kami berharap, beliau juga akan merangkul seluruh penyandang disabilitas di Indonesia jika kelak menjadi presiden," katanya.

Sementara itu, dalam acara Hari Disabilitas Internasional, Ganjar mendengarkan banyak masukan dari para penyandang disabilitas. Keluhan, saran dan kritik ditampung demi memberikan yang terbaik bagi kelompok minoritas itu.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:21
03:26
07:40
02:04
01:13
03:43
Viral