Polisi: Korban Tabrak Beruntun Tol Purbaleunyi, 25 Korban, 21 Kendaraan, 1 Tewas

Selasa, 12 November 2024 - 12:00 WIB

Purwakarta, tvOnenews.com - Korban kecelakaan di Tol Cipularang KM 92 masih mendapatkan perawatan intensif dari Rumah Sakit Abdul Radjak Purwakarta.

Sebanyak 29 korban mengalami luka pada bagian kepala dan 7 di antaranya telah diantarkan ke rumah sakit domisili.

Korban kecelakaan di Tol Cipularang Km 92 pada Senin kemarin masih melakukan perawatan intensif di RS Abdul Radjak Purwakarta.

Hari ini di Dirut Jasa Raharja Rifan Ahmad melakukan kunjungan terhadap pasien untuk mengecek kondisi secara langsung.

Selain melakukan kunjungan, Rifan juga mengatakan Jasa Raharja akan memberikan uang asuransi sebanyak maksimal Rp20 juta untuk korban luka dan Rp50 juta untuk korban meninggal dunia.
Selain itu, Pejabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin meninjau langsung kondisi korban kecelakaan beruntun di Tol Cipularang yang dirawat di rumah sakit Abdul Radjak Purwakarta, Jawa Barat.

Setelah meninjau langsung kondisi para korban, PJ Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin menyampaikan bahwa semua korban telah ditangani oleh pihak rumah sakit.

Total 29 korban dengan satu orang meninggal dunia, 7 mengalami luka berat, dan sisanya 21 orang mengalami luka ringan. (awy)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:23
04:46
05:39
03:03
03:29
02:11
Viral