Ibu Habisi Nyawa Anak dengan Parang, Pelaku Jalani Tes Kejiwaan

Senin, 12 Juni 2023 - 12:32 WIB

Sampit, tvOnenews.com - Penyidik Sat Reskrim Polres Kotawaringin Timur Kalimantan Tengah melakukan pemeriksaan kejiwaan terhadap tersangka Murni (33) seorang ibu yang tega membacok anak kandungnya sendiri hingga tewas beberapa waktu lalu.

Pemeriksaan kejiwaan ini diharapkan dapat mengungkap apa yang menjadi motif tersangka melakukan aksi sadis tersebut.

Polres Kotawaringin Timur terus berupaya mengungkap peristiwa pembunuhan keji yang dilakukan oleh seorang ibu terhadap anaknya sendiri yang masih berusia 4 tahun.

Sang Ibu tega membaca kepala sang anak berkali-kali dengan sebilah parang hingga tewas.

Pembunuhan terjadi pada Rabu malam di Warung tempat pelaku berjualan yang sekaligus menjadi tempat tinggal mereka di Jalan Panglima Sudirman KM 3,5 Sampit.

Saat ini pelaku yang juga Ibu korban telah ditetapkan sebagai tersangka oleh penyidik namun proses penyidikan belum bisa dilakukan maksimal karena kondisi kejiwaan tersangka dianggap belum stabil sehingga sering memberikan jawaban yang berubah-ubah.

Tersangka kini menjalani serangkaian pemeriksaan kejiwaan selama 7-14 hari di Rumah Sakit Umum Daerah Dokter Murjani Sampit.(awy)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:32
02:43
03:09
03:35
05:04
11:20
Viral