Otot Tiba-Tiba Kram? Ini Penyebab dan yang Harus Dilakukan
Meski tubuh terasa baik-baik saja, kadang kala tanpa diduga ada saja gejala yang menyerang kita, seperti kram yang terjadi tanpa diduga.
Sensasi rasanya nyeri pegal dan kaku di bagian tubuh ini sebetulnya sangat familiar terjadi pada seseorang yang rutin berolahraga.
Namun ada kalanya gejala ini juga menyerang di tengah waktu istirahat kita baik malam maupun pagi.
Kram biasanya menyerang pada bagian kaki mulai dari telapak hingga paha. Ada pula yang merasakannya di area pencernaan seperti usus atau dialami wanita saat sedang datang bulan yang disebut dengan kram usus.
Saat gejalanya menyerang kita sering disarankan untuk mendiamkan saja area nyeri tersebut dengan alasan agar kram tak datang kembali.
Namun ada pula yang berupaya mengobati kram dengan memberi olesan minyak hangat agar nyerinya berkurang.
Sebetulnya apa penyebab kram? Bagaimana cara mengatasinya? Betulkah kram terjadi akibat kurang mengkonsumsi air putih?
Kram otot dapat disebabkan oleh beberapa hal. Tak jarang kondisi ini diakibatkan karena penyempitan pembuluh darah yang mengalirkan darah ke kaki, sehingga menimbulkan kram.
Selain itu, kekurangan mineral, seperti kalsium, magnesium, dan potasium juga berpotensi membuat seseorang mengalami kram otot.
Adapun beberapa faktor lain yang dapat meningkatkan risiko kram otot, di antaranya yaitu kehamilan, usia, dehidrasi, atau masalah medis tertentu. (awy)