news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman.
Sumber :
  • tvOnenews.com - Ilham Giovanni

John Herdman Akui Setiap Bangun Tidur Selalu Mimpikan Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia

Pelatih anyar Timnas Indonesia, John Herdman, langsung mengirimkan sinyal besar kepada publik Tanah Air
Selasa, 13 Januari 2026 - 13:28 WIB
Editor :

Jakarta, tvOnenews.com – Pelatih anyar Timnas Indonesia, John Herdman, langsung mengirimkan sinyal besar kepada publik Tanah Air. Sejak hari pertamanya, ia tak menutupi ambisi untuk mengangkat level Skuad Garuda ke panggung tertinggi sepak bola dunia.

Target yang dibidik Herdman bukan sekadar bersaing di kawasan Asia. Ia mengarahkan fokusnya pada Piala Dunia 2030 sebagai tujuan utama dari proyek jangka panjang yang akan dijalaninya bersama Indonesia.

Ambisi tersebut, menurut Herdman, bukan hanya sekadar wacana. Ia menyebut mimpi membawa Indonesia ke Piala Dunia sudah menjadi bagian dari rutinitas hidupnya sejak bangun tidur.

“Setiap hari saya terbangun, setiap hari ketika saya terbangun dari kasur, hal yang saya pikirkan, selain keluarga saya, adalah bagaimana meloloskan tim ini ke Piala Dunia,” kata Herdman di Jakarta, Selasa, pada jumpa pers pertamanya sebagai pelatih Timnas Indonesia.

Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman
Sumber :
  • tvOnenews.com - Ilham Giovanni

Ungkapan itu menunjukkan bahwa Herdman benar-benar menempatkan proyek Timnas Indonesia sebagai prioritas besar dalam kariernya. Ia tidak ingin setengah-setengah dalam menjalani peran barunya sebagai nakhoda Skuad Garuda.

Bagi Herdman, menangani Indonesia merupakan tantangan yang berbeda dari pengalaman sebelumnya. Ia melihat potensi besar yang masih bisa digali dari sepak bola Tanah Air untuk menembus level dunia.

Pelatih kelahiran Inggris tersebut datang dengan bekal rekam jejak yang sangat mentereng. Ia pernah mengantarkan dua tim nasional Kanada, baik putra maupun putri, tampil di ajang Piala Dunia.

Di sektor tim putri, Herdman mengantar Kanada meraih emas Pan American Games 2011. Ia juga sukses membawa negaranya merebut perunggu Olimpiade London 2012 dan Rio 2016.

Pelatih Timnas Indonesia John Herdman bersama Ketum PSSI Erick Thohir
Sumber :
  • tvonenews.com - Ilham Giovani

Tak hanya itu, Kanada di bawah arahannya juga melesat hingga posisi keempat Piala Dunia Putri 2015. Pada periode yang sama, tim tersebut sempat menduduki peringkat keempat dunia versi FIFA.

Sementara di tim putra, Herdman kembali menorehkan sejarah besar. Ia memutus puasa panjang Kanada dengan mengantar mereka tampil di Piala Dunia 2022 setelah 36 tahun absen.

Berita Terkait

1
2 Selanjutnya

Topik Terkait

Saksikan Juga

05:10
08:13
08:52
02:17
01:33
03:09

Viral