Jay Idzes Resmi Dapat Kabar Baik dari Lega Serie A, Sassuolo Ketiban Durian Runtuh Jelang Duel Liga Italia
- REUTERS/Matteo Ciambelli
Jakarta, tvOnenews.com -Â Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes, resmi mendapatkan kabar baik jelang laga berikutnya di Liga Italia. Sassuolo akan melawat ke markas Napoli pada akhir pekan ini.
Idzes dan Sassuolo sedang mengalami masa-masa sulit. Neroverdi telah melalui enam pertandingan terakhir di kasta tertinggi Liga Italia, Serie A, tanpa kemenangan.
Namun, dua laga terakhir memang berat. Sebab, Sassuolo harus menghadapi tim sekelas Juventus dan AS Roma secara berturut-turut.
Tim asuhan Fabio Grosso itu dikandaskan dengan skor 0-3 oleh Juventus pada pekan lalu. Idzes melakukan blunder untuk gol ketiga yang dicetak oleh Jonathan David.
Meski melakukan kesalahan di laga itu, Idzes tetap dipercaya jadi starter pada duel kontra AS Roma di Olimpico di akhir pekan kemarin. Sayangnya, Sassuolo kalah lagi dengan skor 0-2.
Laga berikutnya sama sekali tidak lebih mudah. Sassuolo harus bertandang ke Stadio Diego Armando Maradona untuk menghadapi Napoli pada 18 Januari 2026 dini hari WIB.
Namun, ada sedikit kabar baik yang disampaikan operator Liga Italia, Lega Serie A. Napoli dipastikan tidak akan didampingi sang pelatih, Antonio Conte.
Conte disanksi dua larangan bertanding dan denda senilai 15 ribu euro. Ini merupakan dampak dari kartu merahnya ketika Napoli bermain imbang 2-2 kontra Inter Milan pada Senin (12/1/2026) dini hari WIB.
Dengan demikian, dia absen pada dua pertandingan berikutnya yang dimainkan oleh Napoli. Itu adalah menghadapi Parma pada Kamis (15/1/2026) dini hari WIB dan melawan Sassuolo yang diperkuat Jay Idzes.
Conte dikartu merah karena tidak mampu mengontrol emosi. Itu terjadi setelah Inter mendapatkan penalti usai pengecekan melalui VAR.
Sang pelatih Napoli menendang bola dari pinggir lapangan, untuk menunjukkan amarahnya. Dia juga melempar botol dan berteriak ke arah ofisial keempat.
Napoli berada dalam tren buruk jelang duel kontra Sassuolo. Mereka hanya bermain imbang dalam dua partai terakhir di Liga Italia. (yus)
Load more