- Instagram @oleromeny
Terpopuler: Meski Menang 100-0 Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia, Media Amerika Bilang Skuad Garuda Bikin Kejutan
2. Media Amerika Soroti Kejutan dari Skuad Garuda
Menariknya, perhatian terhadap perjalanan Indonesia turut jadi perhatian Media asal Amerika Serikat, ESPN.
Dalam ulasan yang mereka rilis, ESPN menilai bahwa Indonesia dan Oman adalah dua tim dengan level paling rendah di putaran ini.
Namun, mereka juga menegaskan bahwa Indonesia justru punya potensi besar untuk membuat kejutan.
"Undian, di atas kertas jelas tidak mudah bagi Indonesia, yang bersama Oman menjadi tim unggulan ketiga sekaligus terendah dalam undian hari Kamis,” tulis ESPN.
Meski begitu, mereka menambahkan bahwa sepanjang perjalanan menuju babak ini, Indonesia adalah tim yang paling sering menciptakan hasil di luar dugaan.
Dari menahan imbang tim besar, hingga lolos ke babak keempat untuk pertama kalinya dalam sejarah modern, performa Garuda terus menunjukkan progres signifikan.
Kendati bermain di grup sulit, peluang Indonesia tetap ada.
Dengan kombinasi pemain muda seperti Jay Idzes, Rizky Ridho, Ole Romeny, Patrick Kluivert memiliki amunisi berimbang untuk menantang dua kekuatan besar Asia Barat itu.
Namun, tetap perlu diingat, menang besar tak otomatis menjamin lolos.
Karena selain jumlah poin, faktor selisih gol dan hasil pertemuan antar-tim juga akan jadi penentu.
Baca selengkapnya: Tak Ada Angin Tak Ada Hujan, Media Amerika Sebut Timnas Indonesia itu Tim yang Paling Sering…
(far/tsy/adk)