- tvonenews.com - Ilham Giovani
Bocor! Manajer Timnas Indonesia Ungkap Waktu Berangkat dan Kumpul Skuad Garuda di Arab Saudi, Pemain Super League Baru OTW 2 Oktober
Jakarta, tvOnenews.com - Manajer Timnas Indonesia, Sumardji, mengungkapkan waktu pemberangkatan dan kumpul skuad Garuda di Arab Saudi.
Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia besutan Patrick Kluivert akan melakoni dua laga penting di putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup B.
Sesuai jadwal yang sudah ditentukan, pasukan Garuda akan melawan tuan rumah Arab Saudi pada 9 Oktober 2025 dan berjumpa Irak pada 12 Oktober 2025.
- tvOnenews.com/Taufik Hidayat
Hanya juara grup yang akan lolos otomatis ke Piala Dunia 2026, selagi runner-up masih harus berjuang di putaran kelima hingga playoff interkontinental.
Lantas, kapan para pemain Timnas Indonesia akan berangkat ke Arab Saudi? Baru-baru ini, Sumardji memberikan jawaban saat dihubungi oleh tim tvOnenews.com.
Dia mengatakan bahwa para ofisial Timnas Indonesia akan berangkat dari Jakarta pada 29 September 2025 malam WIB.
Sementara itu, kata Sumardji, untuk para pemain abroad akan langsung berangkat ke Arab Saudi dari tempatnya masing-masing.
Kemudian para pemain dari Super League baru akan terbang pada 2 Oktober 2025. Nantinya, Sumardji menjelaskan, seluruh skuad Garuda akan kumpul pada 3 Oktober di Arab Saudi.
- tvonenews.com - Ilham Giovani
“Official dari jkt (Jakarta) berangkat tgl 29 (September) malam,” kata Sumardji kepada tvOnenews.com, Kamis (25/9/2025).
“Pemain dari liga kita (Super League) brkt tgl 2 (Oktober). Pemain dan pelatih semua kumpul di Saudi tgl 3 (Oktober),” jelas manajer Timnas Indonesia itu.
Sementara itu, akun Instagram Timnas Indonesia telah resmi mengumumkan totak 28 pemain yang dipanggil Patrick Kluivert untuk menghadapi Arab Saudi dan Irak.
Salah satunya, ada nama kiper Emil Audero yang tampil gemilang bersama US Cremonese pada empat pekan terakhir di Serie A.
Selain itu, Calvin Verdonk juga menjadi perhatian setelah mencatat debut resminya bersama LOSC Lille di kasta tertinggi Liga Prancis belum lama ini.
Skuad Garuda juga ditopang oleh pilar-pilar dari kompetisi dalam negeri alias Super League. Sebut saja seperti Marc Klok dan Beckham Putra (Persib Bandung).