- tvOnenews.com/Julio Trisaputra
AFC Tunjuk Wasit asal Korea Selatan untuk Pimpin Laga Timnas Indonesia vs Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Jakarta, tvOnenews.com - Pertandingan antara Jepang vs Timnas Indonesia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 akan dipimpin oleh wasit asal Korea Selatan.
Menariknya, wasit tersebut berasal dari negara yang sama dengan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
- ANTARA
Penunjukan wasit dari Korea Selatan menimbulkan perhatian tersendiri karena keterkaitannya dengan pelatih kepala Skuad Garuda, meskipun tidak ada indikasi pelanggaran atau keberpihakan.
Dilansir dari laman resmi dari AFC, sosok yang ditunjuk sebagai pengadil lapangan adalah Kim Jong-hyeok.
Kim Jong-hyeok akan dibantu oleh dua asisten wasit yang juga berasal dari Korea Selatan, yaitu Park Sang-jun dan Jeong Pyung-duck.
Sementara itu, wasit cadangan untuk laga tersebut adalah Wang Di dari China.
"AFC resmi menunjuk wasit asal Korea Selatan, Kim Jong-hyeok untuk memimpin laga timnas Indonesia saat harus bertandang ke Jepang di pertandingan terakhir Kualifikasi Piala Dunia zona Asia," tulis laporan itu.
Nama Kim Jong-hyeok bukanlah sosok baru di dunia sepak bola Asia.
Ia termasuk dalam daftar wasit elite AFC dan memiliki pengalaman memimpin berbagai pertandingan internasional, termasuk di ajang Liga Champions Asia serta laga-laga penting di level tim nasional.
- Julio Trisaputra-tvOne
Penunjukan Kim Jong-hyeok sebagai wasit dalam pertandingan Jepang vs Indonesia menjadi sorotan karena ia berasal dari Korea Selatan, negara yang sama dengan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Meski begitu, Kim dikenal memiliki reputasi sebagai wasit profesional dan tegas dalam mengambil keputusan di lapangan.
Di sisi lain, laga melawan Jepang sangat penting bagi Timnas Indonesia.
Pasukan Patrick Kluivert butuh hasil positif untuk menjaga peluang lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Pertandingan antara Timnas Indonesia vs Jepang sendiri akan digelar pada 10 Juni 2025 di Suita City Football Stadium.
Sebelum melawat ke markas Jepang, Ole Romey dan rekan-rekan akan lebih dulu menjamu China di SUGBK pada 5 Juni 2025.
Jepang turunkan skuad lapis kedua untuk hadapi Timnas Indonesia
Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, terang-terangan mengatakan dirinya tidak akan menurunkan skuad terbaik di sisa laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Dengan demikian, Samurai Biru -julukan Timnas Jepang- dipastikan bakal turun dengan tim lapis kedua saat menghadapi Timnas Indonesia.
- JFA
Dua pertandingan terakhir Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 memang tak akan berpengaruh apapun untuk Jepang.
Situasi ini coba dimanfaatkan sebaik mungkin oleh pelatih Hajime Moriyasu untuk mengistirahatkan para pemain pentingnya.
“Saya ingin mempertimbangkan jumlah pemain yang dipanggil (untuk perkuat timnas),” ujar Hajime Moriyasu.
“Dengan pertimbangan waktu bermain mereka dan faktor cedera, saya akan mengistirahatkan pemain yang perlu diistirahatkan,” lanjut sang pelatih.
(aes)