- Kita Garuda
Patrick Kluivert Tolong Dengarkan, Eliano Reijnders Dinilai Lebih Ganas Main di Posisi ini Ketimbang Jadi Gelandang, Buktinya…
tvOnenews.com - Performa luar biasa Eliano Reijnders saat PEC Zwolle menang 3-1 atas NAC Breda di lanjutan pekan ke-31 Eredivisie 2024/2025 sukses jadi buah bibir.
Pemain Timnas Indonesia itu tampil penuh selama 90 menit dan bermain sangat solid — meski di posisi yang tak biasa.
Laga yang berlangsung di Stadion Rat Verlegh pada Minggu (4/5/2025) ini seolah jadi panggung pembuktian bagi adik kandung Tijjani Reijnders tersebut.
- PEC Zwolle
Pasalnya, Eliano tidak dimainkan sebagai gelandang serang seperti biasanya, melainkan diturunkan sebagai wingback kanan, sebuah posisi yang sebelumnya jarang ia mainkan.
Penampilan Eliano di posisi barunya itu langsung menyita perhatian publik. Salah satu YouTuber sepak bola Tanah Air, Yussa Nugraha, bahkan sampai membuat konten khusus untuk mengomentari performa pemain naturalisasi Timnas Indonesia tersebut.
“Aku lihat perkembangan Eliano beberapa minggu ini sangat bagus, di latihan dia terus mencetak gol ataupun assist yang sangat bagus,” puji Yussa dalam kanal YouTube miliknya.
Menurut Yussa, meski bukan bek sayap murni, Eliano justru tampil lebih garang saat dimainkan di posisi tersebut.
- YouTube Yussa Nugraha
Ia menyebut pemain berusia 24 tahun itu makin nyaman di peran barunya dan menunjukkan progres luar biasa.
“Beberapa kali aku lihat di sesi latihannya PEC Zwolle, Eliano mencetak gol ataupun mencetak assist. Eliano ini beberapa minggu ini ya progres, secara permainan dia semakin nyaman bermain di posisi wingback kanan yang dia biasanya nggak bermain di posisi itu,” sambungnya.
Tak hanya aktif menyerang lewat sisi kanan dengan dribel dan crossing yang berbahaya, Eliano juga dinilai tampil solid dalam bertahan.
Yussa bahkan menyebut bahwa aksi defensif Reijnders layak diberi acungan jempol.
“Tentunya kita tahu kalau Eliano itu pemain lebih pemain penyerang ataupun gelandang serang. Tapi di musim ini Eliano ditaruh di posisi wing back kanan, yang pasti kita lihat kalau Eliano itu bukan pure pemain back,” tegasnya.