

Sumber :
- Instagram Robert Maaskant / Patrick Kluivert
Kritik Pedas Pelatih Belanda untuk Para Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia: Kita Jujur Saja, Para Pemain Ini Tak Akan Pilih Indonesia Jika...
Kritik pedas pelatih Belanda, Robert Maaskant soal pemain naturalisasi di Timnas Indonesia usai kalah dari Australia. Menurutnya pemain Belanda tak akan pilih
Sabtu, 22 Maret 2025 - 15:34 WIB
Maaskant menyampaikan pandangannya dalam podcast *De Maaskantine* di kanal YouTube Sportnieuws.
Ia mempertanyakan keputusan menaturalisasi pemain Belanda yang dianggapnya tidak memiliki prospek di timnas Belanda. "Sensasinya terlalu dibesar-besarkan," ujar Maaskant, dikutip dari Sportnieuws.
"Kita bahkan tidak mengenal tim ini dan hampir tidak pernah melihat mereka bermain."
Menurutnya, fakta bahwa sepuluh pemain keturunan Belanda mengisi line-up utama timnas Indonesia menjadi indikasi bahwa proses naturalisasi di Indonesia sudah berlebihan.
"Sekarang ada sepuluh pemain Belanda di starting line-up Indonesia," tambah Maaskant.

Sumber :
- PSSI