- AFC
Jilat Ludah Sendiri, Ramalan Dua Media Asing Ini Meleset Jauh soal Timnas Indonesia Tak Bisa Kalahkan Arab Saudi
tvOnenews.com - Dua media asing memberikan ramalan yang sangat jauh meleset tentang hasil laga timnas Indonesia vs Arab Saudi di matchday keenam kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Dua media asing tersebut memberikan ramalan beserta data-data yang memungkinkan bahwa Indonesia tak akan bisa menang atas Arab Saudi.
Dari segi rekor pertemuan, timnas Indonesia sangat jauh di bawah tim berjuluk Elang Hijau tersebut.
Sebagaimana diketahui, Indonesia menjadi satu-satunya negara Asia Tenggara yang lolos putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Jadi wajar saja setiap pertandingan tim Garuda selalu menjadi perhatian Asia dan dunia.
Termasuk pertandingan krusial timnas Indonesia melawan Arab Saudi, yang menjadi sorotan utama media Asia, hingga memberikan prediksi skor atas hasil pertandingan.
Dengan sangat percaya diri media Asia itu memberikan prediksi bahwa Arab Saudi akan mengalahkan timnas Indonesia, simak ulasan di bawah ini.
- AFC
Timnas Indonesia berhasil meraih kemenangan perdana di Grup C putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Tim Garuda sukses mengalahkan Arab Saudi 2-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) dalam matchday keenam Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga, Selasa (19/11/2024).
Marselino Ferdinan menjadi bintang dalam laga ini lewat dua golnya yang bersarang ke gawang Arab Saudi (32'57').
Kemenangan fantastis ini juga membuat timnas Indonesia naik peringkat ketiga klasemen grup C dengan mengoleksi 6 poin (1 menang, 3 seri dan 2 kalah).
Tak hanya itu, raihan tiga poin pertama ini memutus hasil minor timnas Indonesia dari lima pertandingan terakhir belum pernah sekalipun meraih kemenangan.
Di sisi lain, Shin Tae-yong kembali menorehkan prestasi dengan timnas Indonesia, di mana membuat tim Garuda meraih kemenangan perdana atas Arab saudi dalam 15 pertemuan terakhir.
Kemenangan timnas Indonesia atas Arab Saudi membuat media asing malu
Media pertama yang memberikan ramalam ke timnas Indonesia adalah media yang berasal dari India.
Menurutnya, Indonesia tak akan bisa mengalahkan Arab Saudi, hal ini berbekal rekor pertemuan kedua negara.
"Arab Saudi sangat unggul dalam sejarah pertandingan ini, mengklaim 11 kemenangan dan dua kali seri dari 13 pertemuan terakhir antara kedua negara," tulis media asal India, Sportskeeda
Tak hanya itu, media olahraga India itu juga menyoroti bahwa Indonesia hanya mampu meraih satu kemenangan dalam delapan pertandingan terakhirnya di semua kompetisi, sementara kalah tiga kali dan meraih empat hasil imbang sejak awal Juni.
Berbekal data itu, media tersebut meyakini bahwa Arab Saudi dapat mempecundangi Indonesia di kandang.
- Instagram Marselino Ferdinan
"Pasukan Herve Renard sesumbar memiliki skuad yang lebih unggul di atas kertas dan kami mendukung mereka untuk pulang membawa tiga poin di Stadion Gelora Bung Karno, kami memprediksi 0-2 Arab Saudi," tulis analisis Sportskeeda.
Sementara itu, media asal Inggris memberikan prediksi hasil pertandingan timnas Indonesia vs Arab Saudi.
Menurut Sportsmole, meskipun tim tamu (Arab Saudi) mengalami kesulitan beberapa pertandingan terakhir, termasuk gagal mencetak gol dalam tiga pertandingan terakhir.
"Tuan rumah (timnas Indonesia) belum pernah memenangkan satu pertandingan pun di Grup C, sehingga kami yakin Arab Saudi akan memenangkan pertandingan ini, kami memprediksi Indonesia 0-1 Arab Saudi," tulis analisis Sportsmole. (ind)