- Kolase tvOnenews
Padahal Digadang-gadang sebagai Aset Menjanjikan, 3 Striker Ini Malah Gagal Bersinar Usai Pilih Dinaturalisasi Timnas Indonesia
Berkat ketajaman yang dia tampilkan saat bermain di Liga 1 membuat Osas Saha ditawari jadi WNI dan mulai perkuat Timnas Indonesia pada 2019.
Kendati begitu, dia hanya mengoleksi dua kali penampilan saja bersama Timnas Indonesia asuhan Simon McMenemy hingga tak mampu menyumbangkan gol di posisinya sebagai striker.
Tapi belum lama ini, Osas Saha berhasil mengantarkan PSBS Biak menjadi juara Liga 2 sekaligus promosi ke Liga 1 untuk kompetisi musim depan.
Segio Van Dijk (Source: Antara)
Sergio Van Dijk sempat digadang-gadang menjadi pemecah kebuntuan di lini depan Timnas Indonesia usai tampil apik saat bermain di Liga Australia.
Buktinya, ia berhasil mencetak 40 gol dan lima assist dari 87 pertandingan selama enam musim bermain untuk dua klub Australia, Brisbane Roar dan Adelaide United.
Seusai dinaturalisasi Timnas Indonesia pada 2013, ketajaman Sergio Van Dijk yang biasa ia tampilkan justru tak nampak bahkan dia gagal menyarangkan sebiji gol pun dari lima caps bersama Timnas Indonesia.
Sergio Van Dijk kini telah gantung sepatu pada 2020 silam dan kesibukannya sekarang diketahui tak jauh dari sepak bola yaitu menjadi agen pemain. (han)