- Tangkapan layar twitter
Jadi Sorotan Netizen, Aksi Berkelas Jay Idzes Mengarahkan Pemain Lain untuk Ambil Posisi Menutupi Pemain Filipina yang Jatuh
tvOnenews.com - Di tengah euforia kemenangan timnas Indonesia atas Filipina, aksi Jay Idzes menjadi sorotan ketika mengarahkan pemain lain untuk ambil posisi menutupi pemain Filipina yang mendapat perawatan.
Sebagaimana diketahui, timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong mengamankan tiket ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia setelah mengalahkan Filipina.
Tim Garuda berhasil menaklukkan Filipina dengan skor akhir 2-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), pada Selasa (11/6/2024) malam.
Skuad timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong. (AFC)
Gol pembuka diciptakan oleh Thom Haye melalui tendangan dari luar kotak penalti, yang menyasar pojok atas gawang di menit ke-32.
Kemudian, gol kedua timnas Indonesia tercipta di babak kedua, giliran Rizky Ridho yang mencetak gol berkat menanduk umpan cantik dari Nathan Tjoe-A-On dalam situasi tendangan bebas di menit ke-56.
Skor 2-0 mengakhiri permainan dan Timnas Indonesia pun berhasil mengunci tiket ke putaran ketiga, menyusul Irak yang telah mengoleksi lima kemenangan dari lima laga.
Diketahui, Irak masih ada satu laga lagi kontra Vietnam, yang tadinya punya kesempatan untuk lolos ke putaran ketiga jika Timnas Indonesia terpleset.
Namun, dengan hasil kemenangan Timnas Indonesia, maka Vietnam telah dipastikan gugur, tak peduli apa yang terjadi pada laga kontra Irak, yang akan dimainkan pada Rabu (12/6/2024) dini hari WIB mendatang.
Aksi berkelas Jay Idzes menjadi sorotan
Adrian Ugelvik mengalami cedera serius usai duel udara dengan penjaga gawang timnas Indonesia, Ernando Ari.
Pada menit ke-85, Adrian dan Ernando melompat saling berebut bola berebut bola tendangan bebas dari sisi kanan serangan Filipina.
Namun, pada prosesnya siku kiper Timnas Indonesia itu menghantam kepala Adrian hingga jatuh ke lapangan.
Tim medis pun langsung melakukan perawatan terhadap pemain Filipina berusia 22 tahun itu, hingga pertandingan terhenti selama beberapa menit.
Di proses Adrian mendapat perawatan di lapangan, Jay Idzes tampak memberikan instruksi kepada para pemain Filipina dan rekan setimnya untuk ambil posisi menutupi Adrian Ugelvik.
Sontak saja, sikap respect dari Jay Idzes itu menjadi pembicaraan hangat di media sosial twitter.