- PSSI
Ikut TC Timnas Indonesia untuk Piala Asia, Kehadiran Pemain Ini Banjir Komentar Pedas
Jakarta, tvOnenews.com - PSSI mengumumkan daftar resmi 29 pemain yang bakal ikut pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2023. Namun, ada satu pemain yang ikut serta mendapat banyak sorotan negatif.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, membuat kejutan soal pemilihan pemainnya untuk persiapan Piala Asia.
Beberapa talenta yang tengah naik daun di kompetisi lokal seperti Stefano Lilipaly dan Nadeo Argawinata, tidak dilirik pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Shin Tae-yong justru memanggil pemain yang kurang memiliki statistik bagus untuk ikut TC Timnas Indonesia. Sosok yang dimaksud adalah penyerang Bhayangkara FC, Dendy Sulistyawan.
Dendy kesulitan tampil apik sepanjang musim ini. Penyerang 27 tahun itu baru mengemas satu gol dari 22 pertandingan di Liga 1.
Performa minor Dendy tak ayal berbanding lurus dengan hasil yang didapat Bhayangkara FC.
Saat ini The Guardian masih kesulitan keluar dari zona degradasi, mengingat duduk di urutan ke-18 di klasemen Liga 1.
Berbagai pihak lantas mempertanyakan keputusan Shin Tae-yong memanggil Dendy untuk ikut TC Piala Asia. Berbagai komentar pedas pun bertebaran dalam unggahan PSSI di akun Instagram resmi Timnas Indonesia.
"Lagi dan lagi Lord Dendy," ujar suporter Timnas Indonesia berkomentar dalam unggahan di akun Instagram Timnas Indonesia.
"Dendy lagi Dendy lagi, mending camat ini starting terus," timpal suporter Indonesia lainnya.
"Dari Ribuan komen disini pasti semua mempertanyakan soal Dendy. Memang hal yang aneh sekali pemanggilan Dendy ini. Udah gitu starting terus lagi. seperti ada sesuatu," kata suporter Timnas Indonesia di kolom komentar.
"Dendy lagi aja bukannya Lilipaly aja. Ini malah Dendy yang dibawa haduh capek," demikian reaksi suporter Timnas Indonesia.
Dendy tercatat sudah 16 kali membela Timnas Indonesia, sejak melakoni debut pada 24 September 2022.
Dendy pun selalu menjadi starter dalam tiga dari empat laga terakhirnya bersama Timnas Indonesia.
Termasuk ketika Timnas Indonesia dilumat Irak 1-5 pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, 16 November 2023.
Dendy Sulistyawan tampil selama 76 menit dalam pertandingan melawan Irak tersebut. (mir)