Pemain Timnas Indonesia, Ramadhan Sananta dan Dimas Drajad mencetak gol ke gawang Brunei Darussalam.
Sumber :
  • tvOnenews - Julio

5 Gol Timnas Indonesia Dicetak dari Striker, Shin Tae-yong Mampu Buktikan Ini

Kamis, 12 Oktober 2023 - 22:20 WIB

tvOnenews.com - Timnas Indonesia berhasil mencatatkan kemenangan di leg pertama dari Brunei Darussalam di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (12/10/2023). 

Tak tanggung-tanggung, timnas Indonesia menang dengan skor 6-0 di putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 ini. 

Menariknya, lima dari enam gol tersebut akhirnya dicetak oleh pemain yang berposisi striker murni. Selain gol Rizky Ridho, lima gol lain dicetak dari brace Ramadhan Sananta dan hattrick Dimas Drajad

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengaku puas dengan catatan gol tersebut. Dia menyebut ini menjadi pembuktian dari pemain penyerangnya. 

"Seperti yang terlihat, striker bisa mencetak lima gol di laga ini ya," kata Shin Tae-yong usai laga.

Banjir gol timnas Indonesia itu dimulai dari gol cepat Dimas Drajad di menit 7. Sempat kesulitan mencetak gol di sisa babak pertama, Dimas Drajad justru menambah dua gol di menit 72 dan 90+2. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:52
10:14
01:07
04:54
01:50
07:48
Viral