- Istimewa
5 Pemain Naturalisasi Gagal di Timnas Indonesia, Ada Mantan Striker Persib Bandung Juga
Saat itu Bio menjadi WNI karena ia sudah cinta dengan Merah Putih dan istrinya merupakan orang Indonesia.
Sayangnya ia hanya tampil sekali saja bersama Timnas Indonesia kala Indonesia beruji coba melawan Myanmar di Stadion Gelora Delta Sidoarjo pada tahun 2015 lalu.
Pemain dengan tinggi badan 187 cm dan rambut gimbal itu diharapkan banyak berkontribusi untuk Timnas Indonesia.
Namun setelah pertandingan debutnya tersebut namanya tak pernah masuk lagi ke dalam skuad garuda.
Bio Paulin akhirnya memutuskan gantung sepatu sejak tahun 2020 lalu karena sudah sulit untuk mendapatkan klub.
1. Jhon van Beukering dinaturalisasi jelang bergulirnya piala AFF 2012 dengan harapan dapat membantu Timnas Indonesia menjadi juara.
Sebetulnya pemilihan dirinya sebagai pemain naturalisasi kala itu memunculkan banyak perdebatan.
Tak lain dan tak bukan karena tubuhnya yang dinilai terlalu gemuk dan tak mirip seperti atlet sepak bola pada umumnya.