Pemain Real Madrid, Jude Bellingham.
Sumber :
  • ANTARA/REUTERS

Hina Greenwood, Bellingham Terancam Absen dalam 10 Pertandingan Real Madrid

Jumat, 16 Februari 2024 - 14:07 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Megabintang Real Madrid, Jude Bellingham, terancam hukuman larangan tampil hingga 10 pertandingan karena diduga menghina pemain Manchester United, Mason Greenwood, yang tengah dipinjamkan ke Getafe.

Bellingham dikabarkan talkSPORT, dituduh melontarkan komentar menyerang kepada Greenwood ketika Real Madrid menang 2-0 atas Getafe pada laga lanjutan La Liga, 2 Februari 2024. 

Getafe kemudian mengajukan keluhan resmi ke La Liga, dan membawa masalah tersebut ke Komite Kompetisi Federasi Sepak Bola Spanyol.

Dilaporkan bahwa komite akan menunjuk seorang hakim untuk menyelidiki masalah ini sebelum mencapai kesimpulan dalam waktu dua pekan. 

Jika pelanggaran dianggap serius, Bellingham akan menghadapi larangan empat pertandingan.

Namun, durasi hukuman bisa meningkat menjadi 10 laga jika klaim tersebut dianggap 'berat'.

"Juga harus dilaporkan bahwa setelah pertandingan berakhir, pesan terdeteksi melalui media sosial mengenai kemungkinan insiden di mana pemain tim tamu Jude Bellingham diduga menghina Mason Greenwood dalam bahasa Inggris setelah melakukan tindakan dalam pertandingan tersebut," demikian pernyataan La Liga dikutip talkSPORT.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:40
01:00
01:59
02:27
01:42
01:36
Viral