Penyerang Bayern Muenchen Serge Gnabry (kanan).
Sumber :
  • Antara

Bayern Bekuk Hertha Berlin dengan Skor 4-1

Senin, 24 Januari 2022 - 05:03 WIB

Bayern terus mendominasi permainan di paruh kedua dan memperoleh gol ketiga mereka pada menit ke-75 melalui kesigapan Leroy Sane memotong umpan buruk kiper Alexander Schwolow sebelum menyarangkan bola ke pojok tiang jauh.

Empat menit berselang giliran Serge Gnabry yang mencetak gol setelah secara egois mengabaikan Robert Lewandowski dan menyelesaikan sendiri proses serangan demi melesakkan bola dari sudut sempit.

Hertha memperoleh gol hiburan pada menit ke-80 melalui Jurgen Ekkelenkamp yang baru masuk menggantikan Ishak Belfodil dengan mengecoh kiper Manuel Neuer sebelum menceploskan bola ke gawang yang sudah tak bertuan.

Semenit jelang bubaran, Bayern mendapati gol mereka kembali dianulir karena Sane dinilai sudah lebih dulu menyentuh bola dengan tangannya dalam proses serangan, sehingga mereka "hanya" menang 4-1 atas Hertha.

Selepas jeda internasional Bayern akan menjamu RB Leipzig di Allianz Arena pada 5 Februari, sedangkan Hertha sehari kemudian juga main di kandang menghadapi VfL Bochum. (umm/ant)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
06:10
01:41
03:04
02:15
03:41
Viral